Jadi Tim Musafir, Persipura Keluhkan Biaya Membengkak

Jadi Tim Musafir, Persipura Keluhkan Biaya Membengkak

Fido Moniaga - October 1, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Persipura Jayapura mengaku harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit setelah terusir dari markas mereka di Stadion Mandala, Jayapura. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh ketua umum tim Mutiara Hitam, Benhur Tommy Mano.

Ia menyebutkan bahwa biaya yang dikeluarkan selama jadi tim musafir mengalami pembengkakan yang cukup signifikan.

Baca juga: Jacksen Senang dengan Stabilitas Persipura

Adapun alasan terusirnya Persipura dari stadion Mandala dikarenakan stadion tersebut tengah dalam proses untuk kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua pada 2020 mendatang.

Dan sebagai gantinya, Persipura harus menyewa stadion Aji Imbut, Tenggarong dan Stadion Delta Sidoarjo sebagai markas mereka. Penggunaan masing-masing stadion kemudian disesuaikan dengan jadwal.

“Persipura secara permainan enjoy saja selama jadi tim musafir karena lapangan Mandala lagi direnovasi untuk PON, begitu juga Stadion Papua Bangkit untuk PON belum diresmikan sehingga kami harus terus menyewa beberapa lapangan di luar Papua sesuai regulasi PSSI dipilihlah Tenggarong dan Sidoarjo.” ujar Benhur.

“Karena harus main di luar Jayapura, pengeluaran jadi membengkak juga, karena harus sewa lapangan, sewa penginapan, dll.” keluh Tommy.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com