Jamal Musiala Beberkan Pentingnya Pendidikan di Akademi Chelsea Terhadap Permainannya Saat Ini
Sumber: Bundesliga

Jamal Musiala Beberkan Pentingnya Pendidikan di Akademi Chelsea Terhadap Permainannya Saat Ini

Catrine Mega - February 10, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaJamal Musiala mulai dilirik klub-klub besar Eropa setelah sang pemain muda menunjukkan performa yang impresif bersama Bayern Munich. Namanya semakin bersinar ketika sang pemain memperkuat Timnas Jerman di Piala Dunia 2022.

Baru berusia 19 tahun, Musiala sudah menjadi pemain kunci bagi Die Roten. Sempat menjalani pendidikan di tim muda Bayern Munich, manajemen klub kemudian mempromosikannya ke tim utama di tahun 2020 lalu.

Sumber: FC Bayern

Sejauh ini, Musiala sudah mencatatkan 105 penampilan bersama Die Roten. Musim 2022/23 ini, pemain muda asal Jerman tersebut sudah mencatatkan 27 penampilan dengan torehan 14 gol dan sepuluh assist.

Sebelum bergabung dengan Bayern Munich, ia pernah tinggal di Inggris dan menjalani pendidikan sepak bolanya di akademi Chelsea. Dalam wawancaranya dengan tim Bundesliga, Musiala membeberkan pentingnya pendidikan di Chelsea terhadap permainannya saat ini.


Baca juga:


“Program akademi Chelsea sangat bagus dan mereka menghasilkan banyak pemain. Saya belajar banyak hal di sana, dan kami menjalani banyak latihan, pertandingan, dan segala sesuatu yang membentuk saya jadi pemain seperti hari ini,” tutur Musiala.

“Saya sangat mengapresiasinya dan kalian bisa melihat dari jumlah pemain yang mereka hasilkan bahwa akademi mereka sangat bagus.”

Musiala menjalani pendidikan di akademi Chelsea selama delapan tahun, sebelum akhirnya kembali ke Jerman dan bergabung dengan FC Bayern U-17 di tahun 2019. Sang pemain mengakui bahwa ia butuh waktu untuk beradaptasi meski pernah tinggal di Jerman semasa kecilnya.

“Saya bermain untuk Chelsea selama delapan tahun, kemudian saya pindah ke negara baru. Tentunya saya membutuhkan waktu untuk beradaptasi. Tetapi setelah beberapa waktu, saya mulai merasa nyaman (di Munich),” aku Musiala. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com