BPL Liga 1

Jelang Akhir Musim, Persaingan Liga 1 Makin Ketat

Dimas Sembada - October 9, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalBPLMenyisakan tujuh pekan, Liga 1 Bandung Premier League masih menyimpan banyak teka-teki. Persaingan sengit tidak hanya terjadi di papan atas, tetapi juga di zona degradasi. Usai mundurnya Grizzly FC, kini tinggal tersisa dua slot untuk dihindari.

Terdapat enam tim yang saat ini masih bersaing ketat di papan bawah. Mereka adalah PS Wakanda, A76 FC, Blue FC, XBR FC, USB FC, dan Sunnah Selection. Mereka bahkan masih harus saling bertemu di sisa musim ketiga ini.

Namun, PS Wakanda dan A76 tampaknya harus bekerja keras agar bisa selamat dari relegasi. Mereka masih menghuni zona degradasi, dan memiliki satu jumlah laga lebih banyak dari peringkat ke-13 sampai ke-15.

Dari tujuh laga tersisa, Wakanda masih harus bertemu beberapa tim tangguh seperti Besi Tua FC, 666 FC, dan Anak Rantau FC. Sementara itu, A76 harus bisa membekuk tim-tim seperti  Anak Rantau, D’Fourty, dan X17 FC.

Baca Juga: Cara Giroud Bikin Tammy Abraham Lebih Tajam

Merujuk performa terakhir  masing-masing kesebelasan, Blue jadi yang terbaik. Mereka sanggup mengumpulkan tujuh poin dari empat pertandingan terakhir. Torehan tersebut membuat Blue akhirnya keluar dari zona degradasi pekan ini.

Sementara itu, USB harus segera lepas dari kutukan hasil seri. Enam dari sembilan pertandingan USB musim ini berakhir dengan hasil imbang. Mereka harus bisa segera menemukan formula kemenangan agar mampu naik ke posisi aman.

Penurunan performa juga dialami oleh Sunnah dan XBR. Sempat tampil meyakinkan pada awal musim, mereka kini hanya berjarak empat dan tiga poin dari zona degradasi. Kedalaman skuad dan konsistensi pemain masih jadi masalah utama bagi kedua tim tersebut.

Enam tim tersebut akan ‘baku hantam’ di sisa laga untuk menyelamatkan diri dari ancaman degradasi. Satu kesalahan kecil pun bisa membuat mereka turun kasta ke Liga 2. Jadi, siapa saja yang akan selamat di akhir musim?

Penulis: Rheza Pradita

Selalu update berita terbaru seputar Bandung Premier League hanya di Vivagoal.com