Jelang Duel Kontra Liverpool: Klopp Bikin Pusing Pep Guardiola
Jurgen Klopp dan Pep Guardiola, Foto: dok Gilabola

Jelang Duel Liverpool-Man City, Klopp Bikin Pusing Pep Guardiola

A Hendra - October 3, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Pep Guardiola dipastikan bakal memeras otak lebih keras karena harus bertemu Jurgen Klopp di laga lanjutan Liga Inggris 2021/22. Pasalnya, Klopp selalu saja menjadi batu sandungan untuk manajer Manchester City itu.

Tentu taktik atau cara apa yang harus dipakai untuk meredam Jurgen Klopp dan Liverpool bisa jadi itu yang ada dalam benak Guardiola dalam beberapa hari terakhir, mengingat kedua tim akan berduel di Stadion Anfield, Minggu (3/10) malam WIB.

Hal tersebut wajar terjadi mengingat Klopp sejatinya adalah momok untuk Guardiola sepanjang karier kepelatihannya. Sejauh ini, belum ada manajer atau pelatih di dunia yang punya jumlah kemenangan sebanyak Klopp saat bertemu Guardiola.

Berdasarkan catatan Transfermarkt, dari 21 pertemuan, Guardiola memang bisa memenangkan 9 pertandingan tapi juga kalah 9 kali. Sisanya, ada tiga laga yang berkesudahan sama kuat alias imbang.

Data ini membuktikan betapa ketatnya duel kedua manajer top Eropa tersebut, baik di kancah Bundesliga Jerman, pentas Liga Inggris, dan kompetisi level Eropa. Berbicara pertemuan di Anfield, Guardiola juga punya rekor sangat buruk sejak kali kedatangannya ke Inggris menangani Man City.


Baca Juga:


Tercatat, manajer asal Spanyol itu cuma dua kali menang dan empat kali dipaksa menelan kekalahan. Kendati demikian, Klopp tak bisa jemawa kali ini.

Pasalnya, satu kemenangan tersebut justru didapat pada lawatan terakhir Guardiola ke Anfield. Tak main-main, The Citizens mencukur The Reds dengan skor mencolok 4-1.

“Kami harus memainkan permainan sepak bola yang tepat untuk punya kesempatan menang. Ini Anfield dan kami sangat menantikanya, saya bisa menegaskan itu,” kata Klopp dikutip dari Mail Online. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com