Jelang SEA Games 2023, Timnas U-22 Tidak Boleh Mudik Lebaran
Vivagoal – Liga Indonesia – Ajang SEA Games 2023 berdekatan dengan perayaan hari raya Idul Fitri atau lebaran. Namun, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, tidak memberikan libur kepada anak asuhnya untuk pulang ke kampung halamannya.
Raya raya Idul Fitri di Indonesia memang kental dengan mudik, sebuah kegiatan di mana para perantau pulang ke kampung halamannya masing-masing untuk bertemu dengan sanak keluarga. Tetapi, kegiatan tersebut tidak bisa dilakukan oleh para pemain Timnas Indonesia U-22.
Tim U-22 Indonesia telah tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dan siap menghadapi laga kontra Lebanon U-22, malam ini. 🏟️
Semangat berjuang, Garuda Nusantara! 🦅🇮🇩#KitaGaruda #TimnasDay pic.twitter.com/V3uyRVUzIy
— PSSI (@PSSI) April 16, 2023
Pasalnya, Indra Sjafri ingin mereka tetap fokus untuk SEA Games 2023. Ditambah lagi waktu yang dibutuhkan untuk mudik tentunya lama, sehingga Indra Sjafri tidak menyarankan agar para pemain Timnas Indonesia U-22 untuk pulang pada saat lebaran nanti.
“Selesai pertandingan ini saya akan bicara dengan para pemain, meminta pengertian kepada mereka bahwasanya lebaran ini tidak libur karena memang beresiko. Tidak semua pemain itu kota asalnya dekat dengan bandara, ada yang 2 jam dari rumah ke bandara,” ucap Indra Sjafri pada konferensi pers usai laga melawan Timnas Lebanon U-22, Minggu (16/4) malam WIB.
Baca Juga:
- Indra Sjafri Pastikan Timnas U-22 Batal Uji Coba Kontra PSM Makassar
- Resmi, Akbar Arjunsyah Jadi Rekrutan Anyar Persija
- Hansamu Yama Pilih Bertahan di Persija
- Dewangga Siap Ditempatkan di Posisi Mana Saja di Timnas U-22
Meskipun begitu, Indra Sjafri tetap ingin mereka bahagia di lebaran nanti. Untuk itu, ia telah berkomunikasi dengan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, agar membawa keluarga mereka ke Hotel Sultan, Jakarta, tempat para pemain Timnas berada.
“Arahan dari Ketua Umum (Ketum) kita mendatangkan keluarga mereka pada saat lebaran hari pertama, kedua, atau ketiga sampai melepas mereka untuk berangkat ke SEA Games 2023.”
“Lebaran pertama dan kedua keluarga mereka akan bersilaturahmi dengan saudara-saudara mereka di kampungnya, lalu setelah itu kami akan datangkan ke Hotel Sultan, Jakarta, sampai tim ini berangkat,” kata Indra Sjafri.
Indra Sjafri ingin melakukan serangkaian persiapan pada 19 hingga 29 April 2023 guna mendapatkan performa terbaik Timnas Indonesia U-22 di ajang SEA Games 2023. Hal tersebut tentu bersamaan dengan lebaran yang jatuh pada 22 atau 23 April 2023.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com