Jersey Barcelona 2020/2021
Sumber: Twitter

Jersey Baru Barcelona: Crystal Palace Cabang Spanyol

Fachrizal Wicaksono - July 8, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Jersey Barcelona untuk musim 2020/2021 bocor di sosial media. Akun twitter @Football_Tweet mengunggah tiga foto yang menampilkan seragam tempur Barcelona untuk musim mendatang. Sayangnya, respon yang diberikan para fans tidaklah sesuai harapan.

Dalam foto yang diunggah tersebut, garis-garis vertikal berwarna biru merah khas tim Catalan masih dipertahankan. Desain ini terlihat menyerupai jersey Barcelona yang mereka kenakan pada musim 2010/2011 silam. Kemiripan yang paling kentara terdapat pada garis warna kuning yang melingkar di leher.

Selain itu, perusahaan elektronik terbesar di Jepang, Rakuten yang merupakan sponsor utama masih akan menghiasi bagian dada jersey Barca musim depan. Sementara Beko ada di sisi bahu kiri.

https://twitter.com/NOT_MOTD/status/1280548875858776064

Kendati demikian, jersey baru Blaugrana ini justru menimbulkan banyak pro dan kontra di kalangan penggemarnya. Jersey anyar Barca tersebut diledek mirip dengan jersey kandang klub asal Inggris, Crystal Palace. Bahkan ada warganet yang meragukan keaslian foto ini karena begitu mirip dengan desain milik Palace.

“Terlihat seperti Crystal Palace. Kamu yakin ini bukan Crystal Palace. Crystal Palace cabang Spanyol? tutur salah satu netizen.

Seorang fans Barca dengan akun @Rahul_Singh21 memilih untuk menyalahkan Nike atas desain baru jersey Barca yang dianggapnya tidak sesuai ekspektasi.

“Setiap jersey desain Nike memang tidak pernah menyenangkan untuk dilihat musim depan.” katanya.

Namun ada juga warganet yang menyukai jersey anyar Barcelona ini. Seseorang dengan akun @BradleyCurrie menganggap desain ini lebih bagus dari jersey yang dikenakan Barca saat ini.

“Saya beri nilai lebih baik daripada musim ini.” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com