Jika Milan Bisa Scudetto, Kisahnya Bakal Mirip dengan Leicester di Inggris
AC Milan, Foto: dok sport sindonews

Milan Bisa Scudetto, Kisahnya Bakal Mirip Leicester di Inggris

A Hendra - April 27, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Fakta bahwa AC Milan bisa bersaing untuk meraih scudetto musim ini menurut Antonio Cassano adalah hal di luar perkiraan. Cassano pun menyebut, andai bisa scudetto, kisah Rossoneri akan sama dengan Leicester City di Liga Inggris pada musim 2015/2016.

Secara komposisi pemain, AC Milan boleh dibilang relatif jauh tertinggal; dibandingkan tim-tim rivalnya, seperti Inter Milan dan Juventus. Skuad Stefano Pioli banyak diperkuat pemain muda yang sebelumnya tak banyak dikenal di persepakbolaan Eropa, seperti Rafael Leao, Ismael Bennacer dan Alexis Saelemaekers.

Namun, hingga pekan ke-34 Liga Italia 2021/2022, AC Milan masih terus memimpin tabel klasemen. Rossoneri saat ini telah mengoleksi 74 poin dari 34 pertandingan. Mereka unggul dua angka dari Inter Milan yang baru memainkan 33 laga.

Target Lolos Liga Champions Sudah Tercapai, AC Milan Kini Fokus Kejar Scudetto
AC Milan, Foto: dok JPNN

Secara matematis, AC Milan masih beresiko disalip Inter Milan jika bisa menang atas Bologna, Kamis (28/4) dinihari WIB pada laga tunda Serie A. Namun fakta bahwa mereka bisa jadi pesaing kuat meraih titel juara musim ini bagi Antonio Cassano merupakan hal diluar dugaan.

Eks bomber Milan tersebut menilai jika nantinya benar bisa juara, maka Brahim Diaz dkk akan menyerupai kisah Leicester yang dari tim antah berantah lalu menjuarai Liga Inggris musim 2015/2016 dengan mempecundangi Manchester City yang hanya menempati posisi keempat di klasemen akhir.


Baca Juga:


“Kalau Milan juara, itu adalah keajaiban, sebanding dengan kisah Leicester City. Banyak yang memprediksi Milan akan finis keempat atau kelima, tapi mereka masih memimpin klasemen,” kata Cassano seperti dikutip dari Football Italia.

“Paolo Maldini mengatakan hal yang benar, Milan dua kali meraih Scudetto dalam 20 tahun terakhir. Memang tidak akan sama persis dengan Leicester, tapi sangat mirip.

“Lihat saja para pemain Milan, Anda tak bisa melihat sebuah tim yang bisa memenangi titel. Yang dilakukan Stefano Pioli saat ini sungguh luar biasa dan saya senang dua tim yang paling pantas juara sedang mempertarungkan titel.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com