Jika Real Madrid Tak Bermain Sebagai Tim Saat Bersua City, Mereka Bakal Menderita!
Sumber: JPPN

Jika Real Madrid Tak Bermain Sebagai Tim Saat Bersua City, Mereka Bakal Menderita!

Heri Susanto - April 26, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengklaim jika timnya sudah siap bertemu dengan Manchester City di fase semifinal Liga Champions. Kedua tim bakal bersua di Etihad Stadium, Rabu (27/4).

Real Madrid berhasrat untuk mencapai final Liga Champions pertama mereka sejak 2018 lalu. Los Blancos saat ini memang memiliki catatan impresif di ajang LaLiga. Mereka hanya membutuhkan satu angka tambahannuntuk menjadi juara di Bulan ini.

Namun di ajang Liga Champions, tantangan berbeda bakal didapatkan Real Madrid. Kemenangan atas Chelsea dan PSG memang menjadi suntikan moral. Meski begitu, Don Carletto merasa jika City bisa saja menjadi batu sandungan bagi kiprah mereka di Eropa.


Baca Juga:


“Jika kami tak bermain sebagai tim yang kompak kala bersua Manchester City. Madrid akan menderita,” ucapnya seperti diwartakan Marca. “Besok area pertahanan bakal menjadi aspek penting dalam laga tersebut.

Status Madrid Sebagai Spesialis Comeback Jadi Peringatan Untuk City
Real Madrid, Foto: dok Bola Okezone

“Akan muncul waktu City menguasai pertandingan dengan bola. Hal itu sangat sederhana. Anda memiliki opsi untuk melihatnya atau bertahan sebaik mungkin dan memulihkan permainan sesegera mungkin,” tambahnya.

Pasca laga melawan Manchester City, Madrid bakal bersua dengan Espanyol akhir pekan ini. Setelahnya, mereka bakal bersua kembali dengan City di Santiago Bernabeu pada 4 Mei mendatang.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com