Jual Vlahovic ke Juventus, Fiorentina Untung Banyak
Dusan Vlahovic, Foto: dok situs resmi Juventus

Jual Vlahovic ke Juventus, Fiorentina Untung Banyak

A Hendra - March 3, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AFiorentina memang kehilangan sosok bintang usai kepergia Dusan Vlahovic ke Juventus. Tapi dari sisi finansial dan performa tim, La Viola untung banyak dengan menjual Vlahovic.

Dusan Vlahovic sedianya merupakan pemain penting di skuad Fiorentina dan begitu tidak tergantikan di lini depan sejak didatangkan dari Partizan Belgrade pada musim panas 2018 silam. Selama 3,5 musim berkostum ungu, Vlahovic mampu melesakkan hingga 59 gol dan sembilan assist dalam 132 penampilan.

Berkat performa impresifnya itu, Vlahovic pun menjadi incaran banyak klub top Eropa, salah satunya adalah Juventus. Dalam prosesnya, Vlahovic akhirnya benar-benar hengkang ke Turin pada bursa transfer Januari 2022 lalu.

Jual Vlahovic ke Juventus, Fiorentina Untung Banyak
Dusan Vlahovic, Foto: dok sportstars.id

Secara bisnis, Juventus memang berhak membajak Vlahovic dari Fiorentina karena bersedia menebus klausul rilis sebesar 70 juta euro yang tercantum dalam kontrak sang pemain. Selama itu dipenuhi Juventus, pergerakan mereka sah-sah saja.

Hanya saja, keputusan Rocco Commisso selaku presiden La Viola sempat menuai kecaman dari para fans mengingat rivalitas panas kedua klub. Tapi kini keputusan melepas Vlahovic terbukti benar. Selain klub untung banyak, mereka juga berhasil mendatangkan dua penyerang sekaligus yakni Arthur Cabral dan Luka Jovic yang terbukti tampil tajam musim ini.


Baca Juga:


Cabral direkrut dari Basel pada Januari 2022 dengan banderol cuma 15 juta euro. Sementara, Jovic didapatkan dari Real Madrid secara gratis pada Juli 2022 kemarin. Keduanya kini total sudah membukukan 10 gol, jumlah yang sama ditorehkan Vlahovic di Juventus. Commisso pun kini menyombongkan diri.

“Dia memiliki tepat setengah (jumlah gol) dari dua penyerang kami. Dan di tengah semua ini, kami mendapatkan 70 juta euro,” ujar Commisso dikutip dari Football Italia.

“Kesepakatan Cabral-Jovic sangat bagus untuk kami, tidak seperti kesepakatan Juventus untuk Vlahovic.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com