Vivagoal – Bundesliga – Kontrak gelandang bertahan Bayern Munich, Niklas Sule akan segera berakhir pada 2022 mendatang. Hal ini memberikan sinyal kepada Bayern jika mereka tidak memperpanjang kontraknya musim ini maka mereka bisa kehilangan Sule dengan status free transfer.
Mengomentari tentang masa depan Sule, pelatih Bayern Munich, Julian Nagelsmann memberikan saran sebagai pihak di tengah kedua belah pihak. Ia menyarankan kepada klub pihak untuk transparan kepada para pemain.
Seperti diketahui Niklas Sule sendiri belum menerima permintaan perpanjangan kontrak dari Bayern hingga saat ini. Hal ini dinilai Nagelsmann bisa membuat pemain bingung dan kadang pemain harus mengetahui mengapa mereka tidak ditawari kontrak baru.
“Saya pikir penting untuk benar-benar transparan dengan para pemain. Para pemain juga perlu memahami pandangan klub tentang situasi kontrak,” Ungkap Nagelsmann seperti dikutip SportBild.
Nagelsmann mengakui bahwa penampilan Sule di musim lalu masih jauh dari harapan klub. Namun ia memberi kesan bahwa kepergiannya di musim depan merupakan suatu hal yang disayangkan.
Baca Juga:
- Kapten Timnas Italia Masih Tunggu Panggilan dari Juventus
- Parah! Florentino Perez Sebut Vicente del Bosque Tidak Tahu Cara Melatih
- Karena Alasan Ini Calhanoglu Langsung Mantap Terima Tawaran Inter
- Barcelona Lirik Gelandang Spurs Usai Gagal Datangkan Wijnaldum
Nagelsmann melihat Sule merupakan salah satu bek berkualitas. Ia mengingatkan bahwa pemain Jerman ini bisa disejajarkan dengan bek tengah kelas dunia lainnya.
“Kontrak Niki berakhir. tahun depan, dan dia tidak memiliki musim lalu yang sangat sukses. Tapi dia memiliki segalanya yang harus dimiliki bek tengah kelas dunia. Ini tidak boleh dilupakan,” ungkap pelatih yang pernah bekerjasama dengannya saat masih di Hoffenheim.
Sule merupakan sosok yang menemukannya dari klub junior Hoffenheim di musim 2013-2014. Ia lalu dibeli oleh Munich pada musim 2017-2018 hingga saat ini. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com