Jumpa Valencia, Atletico Madrid Berpotensi Tanpa 6 Pilar
Vivagoal – La Liga – Jelang laga tandang ke Mestalla guna bersua Valencia pada jornada kelima LaLiga, Sabtu (16/9), Atletico Madrid dipastikan tampil pincang lantaran enam pemain utama mereka tengah mengalami cedera. Beberapa di antaranya terkapar saat jeda internasional.
Atletico Madrid kembali mengalami masalah cedera di musim ini. Hal serupa pernah menggerogoti mereka di musim lalu. Hal tersebut sedikit banyak bakal timbulkan ketidakstabilan untuk tim besutan Diego Simeone. Pasalnya, mereka tengah dalam trek bagus di kancah domestik.
Beberapa pemain seperti Koke Resurreccion, Memphis Depay dan Reinildo Mandava dipastikan tak kaan bermain karena cedera. Diario AS menyebut jika Caglar Soyuncu bakal ikut masuk ruang perawatan lantaran pemain asal Turki mengalami cedera kala jeda internasional bersama negaranya. Ada potensi dirinya bakal melewatkan laga di Valencia.
Baca Juga:
- Jules Kounde Senang dengan Perannya di Barcelona
- Diminta Bertahan Tapi tak Dimainkan, Wonderkid Barcelona Pilih Hengkang
- Alasan Arsen Zakharyan Tolak Pindah ke Chelsea: Sociedad Lebih Menarik
- Direktur Olahraga Barcelona Terkejut Dengan Peningkatan Performa Lamine Yamal
Selain empat nama tersebut, Samuel Lino sempat mengalami masalah cedera di awal pekan. Untuk korban jeda internasional selanjutnya, Rodrigo De Paul dari Argentina juga mengalami masalah serupa lantaran mengalami sedikit masalah bersama Albiceleste di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL.
Dengan cederanya berbagai nama tersebut, Diego Simeone dipastikan harus memutar otak lantaran komposisi tim terbaiknya tak bisa dimainkan melawan Valencia. Namun situasi saat ini berubah lantaran pemain yang mereka miliki terbilang lengkap dibandingkan dengan musim lalu lantaran ada berbagai nama lain yang siap mengisi kekosongan.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com