Site icon Vivagoal.com

Justin Hubner Pahami Rivalitas Indonesia dan Vietnam

JUSTIN HUBNER

Sumber: Instagram

VivagoalLiga IndonesiaJustin Hubner memang belum terlalu lama resmi menyandang status Warga Negara Indonesia (WNI). Namun ia tampaknya sudah paham dengan rivalitas antara Indonesia dan Vietnam.

Justin resmi berganti kewarganegaraan dari Belanda ke Indonesia pada awal Desember tahun lalu. Ia kemudian memperkuat Skuad Garuda di Piala Asia 2023.

Pada turnamen tersebut, Indonesia sempat bertemu Vietnam di fase grup. Justin menyebut pertandingan tersebut menjadi momen tak terlupakan di Piala Asia 2023.

“Menang melawan Vietnam adalah hal terbaik bagi kami di Piala Asia. Indonesia dan Vietnam adalah rival, jadi kami mendapat banyak pesan yang menyatakan bahwa kami tidak boleh kalah melawan Vietnam,” kata Justin Hubner di situs resmi klubnya, Wolverhampton Wanderers.

“Kami memenangkan pertandingan melalui penalti, 1-0. Setelah pertandingan, saya menjadi bagian dari Tim Terbaik Minggu Ini, jadi itu merupakan sorotan besar bagi saya dan saya sangat bangga.”


Baca Juga:


“Media sosial saya menjadi gila dan saya mendapat banyak reaksi positif dari para penggemar, banyak pesan dari semua orang di seluruh dunia,” sambungnya.

Rivalitas Indonesia dan Vietnam memang memanas dalam beberapa tahun terakhir. Salah satunya disebabkan karena kedua tim sama-sama ditangani oleh pelatih asal Korea Selatan yaitu Shin Tae-yong (Indonesia) dan Park Hang-seo (Vietnam).

Setelah Park Hang-seo meninggalkan kursi pelatih Vietnam, rivalitas Indonesia dan Vietnam memang mulai berkurang. Namun bukan berarti duel kedua negara tak bergengsi lagi.

Menariknya, Indonesia dan Vietnam akan bertemu dua kali pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Maret mendatang. Justin Hubner kemungkinan besar akan kembali ambil bagian.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version