Site icon Vivagoal.com

Kalau Bisa Memilih, AC Milan Berharap De Vrij Absen di Derby Della Madonnina

Kalau Bisa Memilih, AC Milan Berharap De Vrij Absen di Derby Della Madonnina

Stefan De Vrij, Foto: dok situs resmi Inter Milan

VivagoalSerie A – Punggawa Inter Milan, Stefan De Vrij dalam kondisi ideal untuk tampil melawan AC Milan dalam laga bertajuk Derby Della Madonnina akhir pekan ini. Namun kalau boleh memilih, Davide Calabria ingin bek asal Belanda itu absen.

Stefan De Vrij sudah bergabung dengan Inter Milan sejak musim panas 2018 lalu dari Lazio. Dalam kurun waktu tersebut, De Vrij telah tampil dalam 146 pertandingan di semua ajang bersama Nerazzurri dengan torehan 8 gol dan 6 assist. Dengan pola tiga bek yang menjadi andalan Simone Inzaghi,

De Vrij yang diplot sebagai bek tengah berperan besar mengantarkan Nerazzurri memuncaki klasemen sementara Serie A dengan torehan 53 poin dari 22 pertandingan, unggul empat angka atas Napoli dan AC Milan di posisi dua dan tiga.

Jelang duel Inter vs AC Milan di Giuseppe Meazza pada Minggu (6/2) dinihari WIB, Stefan De Vrij dipastikan masuk ke dalam skuad mengingat 5 dari 6 laga terakhir Inter, ia terus dimainkan penuh selama 90 menit pasca mengalami cedera otot yang membuatnya absen dalam empat pertandingan sebelumnya.


Baca Juga:


Bek AC Milan, Davide Calabria sadar betul bahwa kekuatan Inter saat ini terletak di lini pertahanan mereka yang begitu kokoh. Oleh karena itu, ia berharap De Vrij tak akan diturunkan dalam pertandingan Derby Milan akhir pekan ini.

“Saya pikir titik terkuat mereka adalah pertahanan. Di depan mereka punya pemain berbakat dan hebat. Namun jika bisa memilih, saya lebih suka jika seorang bek seperti De Vrij tidak ada dalam skuad.” ucap Calabria dikutip dari DAZN.

“Jelas, ada sisi yang lebih baik dari derby, saya pikir ini adalah derby terbaik di dunia, mungkin permainan terbaik di dunia.” tegasnya. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version