Sepakat dengan Wolves, Barcelona Segera Pulangkan si Anak Hilang ke Camp Nou
Adama Traore Diincar Liverpool, Foto: dok Ligaolahraga

Keinginan Tottenham untuk Amankan Sayap Wolves Segera Terealisasi

Daniel Nugraha - January 23, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga InggrisTottenham Hotspur dilaporkan sebentar lagi akan menyelesaikan negosiasi untuk merekrut sayap Wolverhampton Wanderers, yaitu Adama Traore yang bisa dipastikan akan menjadi pemain pertama yang dibeli di bawah kepempimpinan Antonio Conte.

Dilansir dari Football Insider, Antonio Conte selaku pelatih Tottenham dipastikan akan menggunakan Traore sebagai bek sayap di dalam skuatnya. Selain itu keputusan memboyong Traore ini sendiri memang menjadi keputusan yang sudah lama ingin dilakukan Spurs.

Seperti yang diketahui, bek sayap kanan telah menjadi prioritas utama dari sang manajer. Terutama karena Emerson Royal tidak terlalu cocok untuk dimainkan di posisi tersebut.


Baca Juga:


Posisi yang akan diberikan pada Traore jika ia bermain di Tottenham terbilang baru untuk dirinya. Karena biasanya pemain berusia 25 tahun tersebut memang lebih fokus dalam penyerangan. Akan tetapi stamina serta kecepatan dan dribbling dari Traore menjadi sebuah kelebihan yang ia miliki.

Selain itu bermain di posisi yang lebih bertahan juga akan mengurangi tekanan dari mantan pemain Aston Villa dan Middlesbrough tersebut. Meski sebenarnya Traore sendiri juga memiliki determinasi untuk mencetak gol.

“Saya harus meningkatkan peluang untuk diri saya sendiri dan skuat saya. Tujuan saya adalah mencetak lebih banyak gol, saya pernah berada dalam situasi satu lawan satu tapi saya harus meningkatkan diri saya.” Pungkas Traore saat melawan Burnley pada Desember lalu.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com