Pekan Kedua Piala Menpora, Barito Dipastikan Kehilangan Sepasang Pilarnya
Pelatih Barito Putera, Djajang Nurjaman. Sumber: Goal/Abi Yazid

Kelanjutan Liga 1 Belum Jelas, Barito Putera Kembali Liburkan Pemain

Fido Moniaga - October 18, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Kabar kelanjutan kompetisi Shopee Liga 1 2020 hingga kini masih belum jelas. Manajemen Barito Putera pun mengambil tindakan memperpanjang libur para punggawanya dari aktifitas latihan tim.

Sebelumnya Rizky Pora dkk sudah menjalani libur selama seminggu. Namun kini mereka harus kembali menjalani latihan secara mandiri hingga pertengahan November. Punggawa Laskar Antasari baru akan kembali bergabung bersama pada 15 November mendatang.

Pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman menyambut baik keputusan ini. Tapi mantan pelatih Persib Bandung tersebut meminta kepada seluruh pemain untuk menjaga kondisi tubuh tetap sehat selama libur latihan.

“Para pemain diharapkan untuk menjaga kondisi kebugaran selama libur karena pada saat kembali berkumpul kita tidak tidak perlu fokus latihan fisik lagi. Jadi bisa langsung menggelar sesi latihan taktikal,” ucap Djanur dikutip dari situs resmi klub.

Sebagaimana diketahui, hasil rapat stakeholder sepakbola Liga 1 di Yogyakarta yakni menemui kesepakatan agar kompetisi Liga 1 dilanjutkan kembali pada awal November mendatang. Sayangnya, Mabes Polri tetap masih belum mau mengeluarkan surat rekomendasi dilanjutkannya kompetisi.


Baca Juga:


Mendengar keputusan itu, Djanur berharap keputusan kelanjutan kompetisi Liga 1 2020 agar menemui titik terang. Pasalnya, kejelasan status kompetisi akan berdampak pada rencana program tim Laskar Antasari.

“Semoga liga dapat terealisasi dan tidak ditunda lagi agar tidak mempengaruhi kebugaran tim,” tambahnya.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com