Keluh Kesah Nathan Ake: Baru Balik dari Piala Dunia Langsung Bersua Liverpool
Nathan Ake, Foto: dok celebrities.id

Keluh Kesah Nathan Ake: Baru Balik dari Piala Dunia Langsung Bersua Liverpool

A Hendra - December 23, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Setelah jeda internasional selama sebulan, Manchester City langsung harus menjalani laga berat melawan Liverpool. Nathan Ake merasa duel ini sangat sulit dan terasa aneh karena digelar tak lama usai Piala Dunia.

Pertandingan antara Manchester City kontra Liverpool digelar di Etihad Stadium, Jumat (23/12) dinihari WIB pada babak 16 besar Piala Liga Inggris. Duel dua raksasa Premier League tersebut digelar hanya empat hari setelah Piala Dunia 2022 di Qatar berakhir.

Sejumlah pemain The Citizens bahkan belum lama bergabung dengan skuad usai memperkuat timnasnya masing-masing. Khusus untuk Nathan Ake, ia merasa duel melawan Liverpool terasa aneh, meski pada akhirnya ia berhasil menyumbang satu gol dalam kemenangan 3-2 atas The Reds di laga tersebut.

Keluh Kesah Nathan Ake Baru Balik dari Piala Dunia Langsung Bersua Liverpool
Nathan Ake, Foto: dok situs resmi Man City

Pasalnya, Ake yang bersama Belanda berhasil melaju sampai babak perempatfinal Piala Dunia 2022 merasa intensitas di level timnas dan klub sangat berbeda. Sementara dirinya harus bisa langsung menyesuaikan diri setelah sebulan lamanya berkutat bersama De Oranje.


Baca Juga:


“Seminggu terakhir terasa agak aneh, orang-orang kembali di waktu yang berbeda lalu langsung harus memainkan pertandingan intens melawan Liverpool dan ini tidak mudah,” ujar Ake dilansir dari BBC.

“Mereka punya pemain-pemain top, tapi kami berhasil mencetak gol lebih banyak daripada mereka. Ada yang perlu diperbaiki, tapi untuk pertandingan pertama ini bagus.” jelasnya.

“Anda pergi selama satu bulan dan di tim nasional itu berbeda, lalu tiba-tiba langsung bertanding di klub. Aneh tapi bagus, sebagai pemain Anda ingin terlibat di turnamen besar seperti itu,” Ake menegaskan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com