Site icon Vivagoal.com

Kepergian Rudiger Ke Madrid Jadi Berita Paling Buruk Buat Chelsea

Kepergian Rudiger Ke Madrid Jadi Berita Paling Buruk Buat Chelsea

Antonio Rudiger, Foto: dok Tribunnews

Vivagoal – Liga Inggris – Kepergian Antonio Rudiger secara gratis dianggap sebagai kabarburuk buat Chelsea. Pasalnya, mencari pengganti Rudiger dengan standar yang sama bakal menyulitkan The Blues secara finansial. Ada dana besar yang harus dipersiapkan untuk mendapatkan suksesornya.

Antonio Rudiger menjadi satu elemen penting dalam keberhasilan Chelsea memenangkan lima titel juara dalam kurun waktu empat musim terakhir. Rinciannya, satu gelar FA Cup, satu trofi Liga Europa, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Namun, bek asal Jerman itu sudah dipastikan meninggalkan Chelsea setelah kontraknya habis musim panas ini. Adalah Real Madrid menjadi destinasi selanjutnya untuk bek berusia 29 tahun tersebut. “Real Madrid C.F. telah mencapai kesepakatan untuk merekrut Antonio Ruediger, yang gabung dengan kesepakatan empat tahun,” demikian bunyi pengumuman di situs resmi Real Madrid pada 2 Juni lalu.


Baca Juga:


Mantan pemain Chelsea, Franck Lebouef menyesalkan kepergian Rudiger. Ia bahkan menganggap kepastian hengkangnya mantan pemain VfB Stuttgat itu menjadi berita yang sangat buruk yang baru saja didapatkan skuad The Blues.

“Itu adalah berita yang sangat buruk bagi The Blues dan saya sangat sedih melihat dia meninggalkan klub,” ungkapp Franck Lebouef seperti dilansir dari ESPN.

“Tetapi saya sepenuhnya mengerti bahwa dia ingin memenuhi mimpinya dan adil melihatnya pergi ke Real Madrid yang bagi saya pasti membutuhkan seseorang dengan bakatnya untuk bersama Eder Militao atau David Alaba.” sambungnya. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version