Kerap Saling Sindir, Seperti Apa Sebenarnya Hubungan Koeman dan Laporta?
Vivagoal – La Liga – Ronald Koeman buka suara terkait hubungannya dengan Presiden Barcelona, Joan Laporta. Pelatih asal Belanda itu menegaskan jika hubungan keduanya baik-baik saja.
Hubungan panas antara Koeman dan Laporta muncul setelah pengumuman presiden baru Barcelona. Laporta yang terpilih kala itu mengaku butuh waktu untuk menentukan masa depan klub termasuk pelatih. Kemudian, Laporta mengambil keputusan untuk mempertahankan Koeman.
Kendati sudah lewat, namun hubungan keduanya disebut masih tetap memanas. Saling sindir diantara keduanya tidak lagi terelakkan.
Koeman sendiri menegaskan jika hubungannya dengan Laporta sejatinya baik-baik saja. Ada beberapa gesekan yang akhirnya berakhir dengan jalan tengah.
“Hubungan kami baik. Jika ada sesuatu, kami membicarakannya. Kami berdua menginginkan yang terbaik bagi klub. Klub adalah yang paling penting,” ujar Koeman kepada Sport.
“Ada hal-hal yang kami bicarakan, tapi saya tidak punya masalah apapun dengan presiden. Dia sering datang ke sini, kami bicara banyak hal soal klub, tidak ada komplain.”
“Kami pernah memiliki sejumlah masalah, kami sudah bicara dan mencapai sepakat,” imbuhnya.
Baca Juga:
- Real Madrid Siap Tumbalkan Eden Hazard demi Mendatangkan Kylian Mbappe
- Di Man United, Ronaldo Jadi Ujung Tombak, di Juventus Kok Tidak Mau?
- Barcelona Bangkrut, Harusnya Dibawa ke Pengadilan!
- Presiden La Liga Yakin Real Madrid Mampu Datangkan Mbappe dan Haaland Sekaligus
Koeman juga dihadapkan dengan masalah kontraknya. Namun ia enggan menitik beratkan situasi di sana di mana yang terpenting saat ini adalah Barcelona, bukan masa depannya.
“Tidaklah benar bahwa ada beberapa kondisi untuk pembaruan kontrak. Bagaimanapun, saat ini kami sedang tidak membicarakan hal itu,” lanjut Koeman.
“Menjadi pelatih Barca adalah soal memenangi pertandingan. Kami berada di situasi menantang bagi tim, kami menerima itu dan harus bekerja keras.”
“Masa depan saya tidaklah penting, masa depan tim dan klub jauh lebih penting,” tandasnya. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com