Kualitas Pemain Napoli Kejutkan Jens Cajuste
Giovanni Simeone, Foto: dok situs resmi Napoli

Kualitas Pemain Napoli Kejutkan Jens Cajuste

A Hendra - August 18, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Gelandang anyar Napoli, Jens Cajuste sudah ikut sesi latihan tim sebagai persiapan menyambut musim baru. Ia mengaku sangat terkejut dengan kualitas para pemain Napoli.

Napoli menuntaskan transfer Jens Cajuste pada 10 Agustus kemarin dari klub asal Ligue 1 Prancis, Reims. Gelandang 24 tahun itu diboyong ke Naples dengan tebusan sebesar 12 juta euro dan langsung diikat kontrak hingga Juni 2028.

Pindah ke Napoli Keputusan Termudah Dalam Hidup Jens Cajuste
Jens Cajuste, Foto: dok situs resmi Napoli

Jens Cajuste sendiri tampil begitu impresif sepanjang musim kemarin bersama Reims. Hal itu pula yang membuat Napoli kepincut merekrutnya sebagai pengganti Tanguy Ndombele yang sudah dipulangkan ke Tottenham Hotspur setelah gagal memenuhi ekspektasi selama dipinjam semusim.

Nah selama nyaris sepekan menjalani pemusatan latihan Napoli, Jens Cajuste mengaku sangat takjub dengan kemampuan para pemain Il Partenopei. Cajuste bahkan merasa belum pernah melihat kualitas seperti pemain Napoli, dan ia pun begitu terkejut dengan betapa bagusnya Victor Osimhen dkk.


Baca Juga:


“Untuk saya, menjalani sesi latihan pertama di sini adalah pengalaman luar biasa. Saya sangat terkesan dengan kualitas seluruh pemain di sini. Rasanya, saya tidak pernah melihat pemain sebagus di sini.” ucap Cajuste dilansir dari Football Italia.

“Klub ini tampil luar biasa musim lalu dan saya mengikutinya dari layar televisi. Rasanya luar biasa bisa berada di sini. Saya akan didampingi gelandang-gelandang berkualitas dengan mental juara,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com