Alexandre Lacazette

Lacazette Rindu Atmosfer Ligue 1

Dimas Sembada - October 16, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLigue 1 – Bintang Arsenal, Alexandre Lacazette mengklaim jika atmosfir Ligue 1 jauh lebih baik ketimbang Liga Inggris. Hal tersebut diakuinya setelah menjalani musim keduanya bersama Arsenal. 

Seperti dilansir Metrosport, penyerang berusia 27 tahun tersebut mengaku senang dengan supporter Arsenal. Namun, ia rindu bermain di depan supporter Ligue 1. Ia merasa di Inggris supporter lebih senang menonton ketimbang memberi dukungan.

“Saya rindu atmosfer Ligue 1, atmosfer stadion-stadion di Prancis terasa lebih baik,” ucap Lacazette.

Setelah permulaan yang sulit dimusim ini dengan dua kekalahan beruntun, Arsenal telah memenangkan enam pertandingan di liga secara beruntun.

[irp]

Lacazatte menikmati performanya yang luar biasa dengan menciptakan tiga gol di tiga penampilan terakhirnya. Termasuk brace yang ia cetak saat bersua dengan Fulham sebelum jeda internasional.

Disaat banyak bintang Arsenal membela negaranya saat jeda internasional. Lacazette tetap berada di London untuk fokus bersama Arsenal setelah sebelumnya memliki masalah dengan pelatih Prancis, Didier Deschamps.

Lacazette dan Arsenal akan kembali bertanding pada Minggu malam nanti saat menjamu Leicester City di Emirates. Jika Arsenal menang dalam pertandingan nanti dan Liverpool, City serta Chelsea kehilangan poin, Arsenal akan merangkak ke tiga besar untuk pertama kalinya musim ini.

Selalu update berita bola terkini seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com