Site icon Vivagoal.com

Lautaro Martinez Akui Tekanan di Inter Semakin Besar Setelah Menangkan Scudetto ke-20

Lautaro Martinez Akui Tekanan di Inter Semakin Besar Setelah Menangkan Scudetto ke-20

Sumber: X/Inter Milan

Vivagoal Serie A – Lautaro Martinez menyatakan gelar scudetto ke-20 untuk Inter Milan jadi pengalaman yang luar biasa sepanjang karir sepakbola profesionalnya. Dengan dua bintang di jersey klub, sang pemain mengakui bahwa Nerazzurri wajib meningkatkan level permainan tim musim ini.

Berjasa besar dalam membantu Inter memenangkan trofi Serie A musim lalu diakui Lautaro sebagai pengalaman terbaiknya di level klub setelah Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina.

Sumber: X/Inter Milan

“Gelar juara ini jadi emosi terbesar dalam hidup saya, setidaknya dalam level klub. Tentunya memenangkan Piala Dunia bersama Argentina adalah mimpi masa kecil yang jadi kenyataan,” tutur Lautaro, dilansir dari Football Italia.

“Saya akan selalu membawa dua bintang bersama saya, begitu pula rekan setim. Kemarin itu adalah musim kompetisi yang luar biasa dan penuh tekanan, tapi berkat kerja sama tim, kami bisa membangun permainan yang hebat,” sambung kapten Inter Milan tersebut.


Baca juga:


Lautaro menyadari bahwa kemenangan Inter musim lalu menyebabkan ekspektasi publik terhadap permainan tim akan ikut meningkat. Dengan demikian, sudah sewajarnya para pemain meningkatkan level permainan dibanding musim lalu.

“Gelar ini sangat penting bagi karir kami dan klub, tapi kami tak boleh berhenti di sini. Kami bertekad untuk bertumbuh setiap hari, baik secara individu maupun sebagai tim. Tujuannya selalu sama, yaitu menaikkan level permainan,” tutup Lautaro.

Sumber: X/Inter Milan

Nerazzurri masih mampu menjaga ekspektasi publik di awal musim 2024/25 ini, di mana tim asuhan Simone Inzaghi tersebut tengah menguasai puncak klasemen sementara Serie A dengan torehan tujuh angka.

Perolehan angka yang sama juga dibukukan Juventus, Torino, dan Udinese, sehingga Lautaro dkk tak boleh tergelincir jika tak ingin kehilangan posisinya puncak klasemen.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version