
Lautaro Optimis Inter Bisa Salip Napoli dalam Perburuan Scudetto
Vivagoal – Serie A – Inter Milan kini hanya terpaut tiga angka dari pemuncak klasemen sementara Serie A, Napoli, usai mengamankan kemenangan atas Empoli, Senin (20/1) dini hari WIB. Bermain di San Siro, Nerazzurri sukses mencatatkan kemenangan besar 3-1 di San Siro.
Kedua tim tak mampu memecah kebuntuan sampai jeda turun minum. Lautaro Martinez akhirnya keluar sebagai pahlawan Inter dengan gol pembukanya di menit ke-55.

Setelah itu keran gol Inter mengalir deras berkat gol Denzel Dumfries dan Marcus Thuram. Empoli sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol Sebastiano Esposito, namun skor 3-1 bertahan sampai wasit membunyikan peluit panjang.
Kemenangan ini membawa Inter bertahan di peringkat dua dengan perolehan 47 angka, hanya tertinggal tiga angka dari Napoli di puncak klasemen dengan masih mengantongi satu laga tunda. Jelas peluang Inter terbuka lebar untuk mencuri posisi puncak dari tangan Partenopei.
Baca juga:
- 5 Fakta Calon Pemain Bintang Gratisan di Juni 2025
- Southampton Segera Amankan Calon Pemain Tak Terpakai Rennes
- Tim Championship Inggris Segera Amankan Pemain Tak Terpakai Monaco?
- Punya Hak Transfer Atas Pemain Lain, Rencana Lyon Jual Pilarnya Batal?
“Ini akan jadi (pertarungan) yang mengagumkan (antara Inter dan Napoli). Kami hanya terpaut tiga angka (dan) kami masih punya satu laga tunda,” kata Lautaro pasca laga, dilansir dari Football Italia.
Meski demikian, penyerang asal Argentina itu menegaskan bahwa timnya akan tetap fokus pada diri mereka sendiri ketimbang mengikuti perkembangan tim lain.
3⃣⚽️⚽️⚽️🟰3⃣ Points 🖤💙#ForzaInter #InterEmpoli pic.twitter.com/Bz1ISOiUdL
— Inter ⭐⭐ (@Inter_en) January 19, 2025
Pasalnya Lautaro memastikan bahwa tujuan para pemain Nerazzurri adalah memberikan hasil dan performa yang lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.
“Tapi seperti biasa, kami harus fokus dengan jalan kami sendiri karena Inter bisa melakukan yang lebih baik lagi setiap tahunnya,” tegas sang pemain.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com
