Lawan Fulham, Arsenal Harus Lebih Kejam di Depan Gawang
Arsenal, Foto: dok Goal

Lawan Fulham, Arsenal Harus Lebih Kejam di Depan Gawang

A Hendra - August 26, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisArsenal dinilai punya kans besar untuk meraup kemenangan di laga kandangnya akhir pekan ini. Tapi, The Gunners diwajibkan tampil bagus dan tak membuang-buang peluang saat hadapi Fulham nanti.

Arsenal mengawali musim 2023/2024 dengan dua kemenangan beruntun. Menghadapi Nottingham Forest di pekan pembuka, Meriam London menang dengan skor ketat 2-1, berlanjut dengan menumpas Crystal Palace di kandangnya sendiri dengan skor tipis 1-0.

Namun berkaca pada dua hasil tersebut, Mikel Arteta selaku manajer Arsenal tak menampik bahwa timnya masih perlu mengasah ketajaman di depan gawang. Arsenal disebutnya kurang insting membunuh.

Arsenal Hanya Bisa Menang Dengan Skor Tipis-Tipis, Apa yang Salah?
Kai Havertz, Foto: dok situs resmi Arsenal

Pasalnya, The Gunners sebetulnya cukup rajin membombardir lini pertahanan lawan dalam dua laga tersebut. Total ada 29 tembakan yang dilepaskan dengan 10 di antaranya on target. Tetapi, hanya ada tiga gol yang berhasil dibuat, itu juga satu di antaranya tercipta lewat eksekusi penalti.

Kondisi seperti itu bisa saja terjadi lagi saat melawan Fulham di Emirates, Sabtu (26/8) malam WIB dalam lanjutan pekan ketiga Liga Inggris. Fulham tentu akan didominasi oleh Arsenal sepanjang pertandingan, dan bukan tidak mungkin akan menghukum tuan rumah lewat skema serangan balik.


Baca Juga:


Mikel Arteta selaku juru taktik tim pun mewanti-wanti timnya agar tampil waspada, dan memaksimalkan tiap peluang yang didapat untuk mencetak gol. Arteta menuntut Gabriel Jesus dkk bisa lebih tajam di sepertiga akhir, menemukan operan atau tembakan yang tepat untuk mencetak gol.

“Kami harus lebih banyak mencetak gol, terutama dengan dominasi yang kami tunjukkan serta peluang yang kami ciptakan. Memang itu merupakan bagian tersulit dalam sepak bola, namun tim kami masih terus berkembang untuk menjadi lebih baik,” ujar Mikel Arteta dilansir dari situs resmi Arsenal.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com