Lazio Berharap Datangkan Elseid Hysaj dengan Status Bebas Transfer
Vivagoal – Serie A – Klub ibukota Italia, Lazio disebut-sebut segera datangkan Elseid Hysaj dengan status bebas transfer. Pemain belakang Napoli ini diharapkan bisa mendarat di Olimpico Roma pada jeda musim panas tahun ini.
Seperti dilaporkan oleh jurnalis Italia, Alfredo Pedulla, Lazio dikabarkan sudah menjalin komunikasi dengan Napoli. Perwakilan kedua klub dikabarkan akan menjalani pertemuan pada Rabu (30/6) waktu setempat.
Lazio dikabarkan segera mengontrak Hysaj dengan status bebas transfer. Mereka mencari kesepakatan untuk mengikat pemain 27 tahun selama lima tahun masa bakti.
Napoli sendiri sepertinya tidak akan memperpanjang status pemain belakang mereka tersebut. Kedua klub sudah hampir dipastikan saling sepakat untuk menyelesaikan transfer jika negosiasi terlaksana pada tanggal 1 Juli mendatang.
Kehadiran Hysaj ke Lazio buka tidak memiliki latar belakang. Seperti diketahui The Eagles saat ini berada di bawah asuhan mantan pelatih Napoli, Maurizio Sarri. Hysaj dikabarkan sangat tertarik kembali bermain di bawah matan pelatihnya tersebut.
Baca Juga:
- Senjata Rahasia Inggris Untuk Hentikan Jerman di Euro 2020
- Lazio Mulai Beri Penawaran Pertama Untuk Gelandang Dortmund
- Jadi Idola Mason Mount, Eks Bintang Argentina Merasa Bangga
- Bayern Munchen Masih Penasaran dengan Sosok Ini
Hysaj merupakan pemain belakang andalan Napoli selama Sarri memegang posisi sebagai pelatih. Ia merupakan pemain yang menjadi solusi lini belakang Sarri sepanjang masa kariernya bersama Napoli.
Dengan hadirnya Hysaj di sisi kanan, Lazio juga berencana mendatangkan bek kiri sebagai penyeimbang. Mantan pelatih Juventus tersebut dikabarkan segera membuat perubahan besar-besaran setelah ditinggal pelatih lama mereka, Simeone Izaghi ke Inter Milan musim depan
Pemain Albania bergabung dengan Napoli pada musim 2012/13 lalu, Napoli membelinya dengan biaya 5 juta euro saja dari Empoli yang membesarkan Hysaj dari klub junior. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com