Vivagoal – Liga Inggris – Legenda Arsenal FC, Ray Parlour, berharap agar Meriam London bisa menyelesaikan transfer Mikel Merino dari Real Sociedad secepatnya karena sang pemain bisa menyempurnakan Declan Rice.
Mikel Merino menjadi salah satu pemain yang ditargetkan Arsenal pada bursa transfer musim panas ini. Penampilan gemilangnya bersama Real Sociedad, ditambah saat membela Timnas Spanyol di Euro 2024, membuat The Gunners benar-benar menginginkan tanda tangannya.
🆙 @MikelMerino1 💫#AurreraReala pic.twitter.com/7ldPPDzeaG
— Real Sociedad Fútbol (@RealSociedad) September 19, 2022
Selain penampilan, kepindahan Emile Smith Rowe ke Fulham FC juga menjadi alasan mengapa Arsenal harus gerak cepat mengamankan Merino. Keserbagunaan Merino memungkinkannya untuk bermain di banyak posisi, dan hal itu disenangi legenda Arsenal, Ray Parlour.
Dilansir dari Goal International, Ray Parlour mengatakan jika kehadiran Mikel Merino di skuad Arsenal bisa menyempurnakan Declan Rice. Kehadirannya bisa membuat Rice sedikit lebih bebas untuk maju lantaran Merino mampu menjadi gelandang bertahan.
Baca Juga:
- Dilirik Madrid, Christian Romero: Saya Bahagia di Tottenham Hotspur!
- West Ham Sedikit Lagi Dapatkan Niclas Fullkrug Dari Dortmund
- Belum Clean Sheet di Piala Presiden, Inilah Janji Carlos Pena Untuk Persija Jelang Liga 1
- Carlos Pena Lebih Pilih Gustavo Almedia Ketimbang Marko Simic Kontra Persis
“(Kedatangan Merino) itu memberi Declan Rice sedikit lebih banyak kebebasan untuk maju jika Anda memiliki gelandang bertahan lain di sana,” kata Ray Parlour.
“Ia pemain top, tampil baik untuk Spanyol dan Real Sociedad. Di usianya yang ke-28, ia berada di usia yang optimal, menjadikan ini investasi yang bagus untuk Arsenal,” tambahnya.
Arsenal mampu menyelesaikan transfer tersebut dengan membayar mahar sebesar 25 juta euro plus tambahan kepada Sociedad untuk Mikel Merino. Tidak hanya itu, peminjaman Kieran Tierney juga mempermudah hal ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com