Neville Plin-plan, Dulu Sebut MU Mustahil Juara Kini Sebaliknya
Gary Neville. Sumber: Eurosport

Legenda Man United Beri Sambutan untuk Kedatangan Ralf Rangnick

Daniel Nugraha - November 30, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Legenda Manchester United, Gary Neville memberikan sambutan kepada Ralf Rangnick yang akan menduduki jabatan sebagai pelatih interim. Kedatangan pelatih Jerman tersebut memang menjadi kabar yang paling ditunggu pendukung Man United termasuk Neville.

Manchester United telah resmi merekrut Ralf Rangnick sebagai pelatih sementaranya hingga akhir musim 2021 – 2022 ini. Kemudian akan ada rencana lainnya dengan menjadikannya sebagai konsultan tim selama 2 tahun berikutnya.

Namun suasana di Old Trafford saat ini mulai terasa lebih bergairah dari pada sebelumnya. Apalagi Rangnick sendiri merupakan sosok yang selama ini selalu disejajarkan dengan Jurgen Klopp dan Thomas Tuchel yang sama – sama berasal dari Jerman.


Baca Juga:


Kedatangan pelatih berusia 63 tahun itu pun sontak membuat sejumlah pihak bakal menyambutnya dengan meriah. Salah satunya  Neville yang telah mengucapkan selamat datang pada Rangnick melalui akun media sosial miliknya.

Terlepas dari itu, perekrutan Rangnick mungkin bisa dikatakan sebagai keputusan yang paling tepat di antara pilihan lainnya. Termasuk juga keterlambatan Man United dalam merekrut Antonio Conte yang lebih dulu digandeng Tottenham Hotspur beberapa pekan lalu.

Di sisi lain, Setan Merah juga kabarnya masih terus memantau perkembangan dari pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino yang memang sudah sempat dikaitkan dengan Man United sejak beberapa musim lalu. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com