Lengkapi Kuota Pemain Asing, Persija Dekati Dua Pemain Eropa
Vivagoal – Liga Indonesia – Persija Jakarta masih belum melengkapi kuota pemain asingnya meski musim kompetisi 2023/24 sudah resmi bergulir. Tim asuhan Thomas Doll itu dirumorkan tengah membidik dua pemain Eropa, yakni Jiri Skalak dan Maciej Gajos.
Jiri Skalak merupakan pemain asal Republik Ceko yang musim lalu membela Mlada Boleslav. Kontraknya bersama klub asal Ceko tersebut sudah habis pada tanggal 1 Juli lalu dan sang pemain dikabarkan sudah dalam perjalanan ke Indonesia.
Skalak punya pengalaman yang cukup menjanjikan. Berusia 31 tahun, Skalak pernah memperkuat tim Inggris, Brighton & Hove Albion. Sepak terjangnya di sepak bola Eropa memang tak begitu spektakuler. Namun, jelas pengalamannya di level Eropa bisa menambah kekuatan skuad Macan Kemayoran.
Sementara itu, Maciej Gajos merupakan pemain 32 tahun asal Polandia. Pernah memperkuat mantan klub Robert Lewandowski, Lech Poznan, Gajos menghabiskan empat musim terakhir bersama Lechia Gdansk.
Baca juga:
- Dennis Wise Berikan Satu Saran untuk Pembinaan Pemain Muda Indonesia
- Jelang Laga Kontra Persija, Persikabo Daratkan 2 Legiun Asing
- STY Latih Timnas U-23, PSSI Ngotot Gelar FIFA Matchday September
- Lewat Skema Transfer, Dewa United Bajak Ricky Kambuaya dari Persib
Sepanjang karirnya, Gajos tak pernah bermain di luar Polandia. Tetapi, berdasarkan desas-desus yang diterima Transfermarkt, Gajos akan menjalani karir pertamanya di luar negeri bersama Persija Jakarta. Sejauh ini manajemen Macan Kemayoran belum memberikan konfirmasi mengenai perekrutan pemain asingnya yang masih menyisakan tiga slot.
Setelah melepas Michael Krmencik, Persija diketahui masih aktif di pasar transfer untuk melengkapi kuota pemain asingnya. Thomas Doll pun mengakui bahwa proses perekrutan tersebut tak mudah dan membutuhkan waktu.
Skuad Persija Siap Hadapi Persikabo 1973 di Matchday 2 BRI Liga 1 2023/2024
Tonton video selengkapnya di link berikut: https://t.co/GB6EVzPrtH#Persija #MacanKemayoran #BelieveIn12 #ToTheNextLevel pic.twitter.com/JME2QZFW4X
— Persija Jakarta (@Persija_Jkt) July 6, 2023
“Proses perekrutan (tambahan pemain asing) tidak semudah itu. Situasinya sudah saya jelaskan di konferensi pers sebelumnya. Situasinya memang seperti ini dan kami semua menunggu agar tim menjadi lengkap,” tutur Thomas Doll, dilansir dari situs resmi klub.
“Semoga semua proses berjalan dengan cepat, karena pemain incaran kami masih dalam masa liburan dan jika sudah ada di sini pun dia harus menjalani latihan terlebih dahulu.”
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com