
Luka Modric Berpotensi Gabung Lionel Messi di Inter Miami
Vivagoal – LaLiga – Gelandang veteran Real Madrid, Luka Modric, nampaknya sudah mulai melihat akhir kariernya bersama Los Blancos. Oleh karena itu, muncul sebuah kabar di mana ia berpotensi untuk ikut jejak Lionel Messi dengan bergabung ke Inter Miami CF.
Rumor tersebut muncul dari salah satu media, The Dubrovnik Times. Dari laporan mereka, dikabarkan pemilik Inter Miami, David Beckham, sedang mengincar Luka Modric lantaran menit bermainnya yang semakin menipis di Real Madrid.

Memang, potensi untuk Modric gabung bersama Messi, Sergio Busquets, dan Jordi Alba terbuka lebar. Namun, yang menjadi pertanyaan, apakah Inter Miami bisa memberikan gaji yang sesuai dengan keinginan Modric.
Baca Juga:
- Joao Cancelo, From Zero to Hero di Barcelona
- Datang ke Markas Atletico, Real Madrid Sangat Lapar Kemenangan
- Madrid Diunggulkan Atas Atletico, Ancelotti: Laga Derby Susah Diprediksi
- Real Madrid vs Atletico: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Apalagi, beban gaji Inter Miami juga besar karena kehadiran Lionel Messi, Sergio Busquets dan Jordi Alba. Bila mereka mendatangkan Modric, Inter Miami harus bisa merogoh kocek yang lebih dalam lagi mengingat sang pemain juga memiliki gaji tinggi di Los Blancos.

Memang, ini hanya sekadar rumor semata. Namun, menarik jika Modric bisa bermain bersama Messi. Sebelumnya, ia pernah bermain dengan Cristiano Ronaldo. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com