Madrid Datangkan Hazard Apabila Gagal Menggaet Dua Pemain Ini

Madrid Datangkan Hazard Apabila Gagal Menggaet Dua Pemain Ini

Fido Moniaga - March 29, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Real Madrid terus saja dihubung-hubungkan dengan Eden Hazard. Padahal, pemain internasional Belgia itu kabarnya hanya menjadi opsi ketiga setelah Kylian Mbappe dan Neymar yang ingin direkrut Madrid.

Hazard memang sudah beberapa kali mengungkapkan minatnya untuk bisa bergabung dengan Los Blancos. Kondisi Chelsea yang tak kunjung bisa berprestasi di Liga Champions kian memanaskan rumor Hazard akan angkat kaki dari Stamford Bridge dan berlabuh ke Santiago Bernabeu.

Namun, Hazard bukanlah satu-satunya pemain bintang yang diburu Madrid. Neymar menjadi salah satu nama yang kembali mencuat, terlepas dari ucapan sang ayah yang mengatakan bahwa dia sementara negosiasi kontrak baru dengan Paris Saint-Germain.

[irp]

Satu nama lain yang paling santer dikait-kaitkan dengan Madrid dan Zidane adalah Kylian Mbappe. Kabar terakhir menyebutkan Zidane menjadikan Mbappe buruan nomor satu di bursa transfer musim panas nanti. Madrid bahkan dikabarkan siap memecahkan rekor transfer pemain untuk bomber 20 tahun tersebut.

Dari ketiga nama tersebut, Hazard pun diklaim sebagai pilihan terakhir atau opsi C jika mereka kemudian gagal mendatangkan Mbappe atau Neymar di musim depan.

“Antara Neymar atau Mbappe, Jadi satu dari dua kemungkinan. Tapi jika mereka tidak mendapatkan keduanya, Madrid baru akan mencoba mengarahkan bidikannya ke Hazard.” ujar jurnalis asal Spanyol, Guillem Balague dikutip dari Express.

“Mbappe adalah prioritas utama, kemudian Neymar. PSG bisa saja tidak memberi izin keduanya untuk pergi. Madrid yang sekarang sudah berbeda. Saat mereka punya pemain yang diincar, mereka akan mendapatkannya. Tapi PSG sekarang adalah klub yang lebih kaya dari mereka.” tandasnya.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com