Main di Kandang, Indonesia dan Laos Harus Puas Berbagi Poin
Pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Laos pada penyisihan grup Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12) malam WIB. Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Main di Kandang, Indonesia dan Laos Harus Puas Berbagi Poin

Catrine Mega - December 12, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Timnas Indonesia tidak berhasil meraih poin penuh ketika menjamu Timnas Laos di laga kedua grup B Piala AFF 2024 usai raih hasil imbang 3-3.

Timnas Indonesia menjalani laga kedua di fase grup B Piala AFF 2024 melawan Timnas Laos. Pertandingan kali ini dilaksanakan di kandang Persis Solo yaitu Stadion Manahan, Solo, pada Kamis (12/12) malam WIB.

Berbeda dari pertandingan melawan Timnas Myanmar, Shin Tae-yong selaku pelatih Garuda kembali menerapkan formasi andalannya yaitu 3-4-3. Di lini belakang, pelatih asal Korea Selatan itu memainkan Muhammad Ferrari, Kadek Arel, Kakang Rudianto, dan Daffa Fasya selaku kiper.

Untuk lini tengah sendiri, pelatih asal Korea Selatan itu memainkan Pratama Arhan, Arkhan Fikri, Rayhan Hannan, dan Dony Tri Pamungkas. Lalu, di lini depan terdapat Marselino Ferdinan, Rafael Struick, dan Hokky Caraka.

Main di Kandang, Indonesia dan Laos Harus Puas Berbagi Poin
Pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Laos pada penyisihan grup Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12) malam WIB.
Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Laos berhasil unggul terlebih dahulu di menit ke-9. Berawal dari kesalahan lini belakang, sang kapten, Bounphachan Bounkong mampu memberikan operan manis kepada Phousomboun Panyavong. Dengan baik, tembakannya mampu mengenai salah satu pemain Timnas dan mengecoh Daffa Fasya.

Tidak butuh waktu lama bagi Indonesia untuk menyamakan kedudukan. Berselang tiga menit, Kadek Arel bisa mencetak gol penyeimbang lewat tembakan kerasnya ke gawang Laos yang dijaga Keo Oudone Souvannasangso.

Mengejutkannya, Laos kembali berbalik unggul di menit ke-13, satu menit setelah gol Indonesia. Lewat serangan balik cepat, Phathana Phommathep bisa membuat Daffa Fasya memungut bola dari gawangnya untuk kedua kalinya.

Tetapi, tidak butuh waktu lama juga untuk Indonesia menyamakan kedudukan. Berawal dari lemparan jauh Arhan, Muhammad Ferrari bisa menyundul bola ke gawang Laos, meskipun wasit Video Assistant Referee (VAR) sempat mengeceknya.


Baca juga:


Rayhan Hannan hampir mengikuti jejak rekannya di Persija, Ferrari, untuk mencetak gol. Sayangnya, tembakan volly-nya masih bisa dihalau dengan baik oleh Keo Oudone.

Indonesia dan Laos masih berusaha untuk menembus lini pertahanan masing-masing lawan. Namun, hingga turun minum, skor tetap bertahan 2-2 untuk kedua tim.

Di babak kedua, Shin Tae-yong menarik Kakang Rudianto, Rayhan Hannan, dan Hokky Caraka. Menggantikannya dengan Asnawi Mangkualam, Zanadin Fariz, serta Victor Dethan.

Indonesia harus bermain dengan 10 pemain di babak kedua. Marselino mendapatkan kartu kuning keduanya pada menit ke-68 usai menekel pemain Laos, Bounphachan Bounkong.

Main di Kandang, Indonesia dan Laos Harus Puas Berbagi Poin
Pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Laos pada penyisihan grup Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12) malam WIB.
Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Meski hanya 10 pemain, Indonesia mampu mencetak gol ketiganya di kali ini. Kombinasi dua pemain Persija, Dony Tri Pamungkas dan Ferrari bisa menjebol gawang Laos di menit ke-72 lewat sepak pojok.

Tapi, Laos menolak untuk menyerah di laga ini. Bermodalkan satu pemain lebih, mereka sukses menyamakan kedudukan di menit ke-77 lewat pemain penggantinya, Peeter Phanthavong.

10 menit jelang berakhirnya waktu normal, Shin Tae-yong memasukkan dua pemain yaitu Robi Darwis dan Ronaldo Kwateh. Menggantikan Pratama Arhan serta Arkhan Fikri.

Sayangnya, itu tidak mengubah hasil laga. Indonesia dan Laos tetap berbagi poin karena laga berakhir dengan skor imbang 3-3.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Timnas Vietnam pada laga ketiga fase grup B Piala AFF 2024. Pertandingan dilaksanakan pada Minggu (15/12) malam WIB, di Viet Tri Stadium.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com