Site icon Vivagoal.com

Mantan Kapten City Pertanyakakan Hukuman yang Dialamatkan ke Mantan Klubnya

Mantan Kapten City Pertanyakakan Hukuman yang Dialamatkan ke Mantan Klubnya

Sumber: Twitter Amos Murphy

Vivagoal Liga Inggris – Mantan kapten Manchester City, Vincent Kompany mempertanyakan orang yang mengkritisi mantan timnya. City saat ini berpotensi terkena hukuman dari premier League.

Senin (6/2) kemarin, Manchester City didakwa melakukan 100 kesalahan terkait laporan keuangan mereka dalam rentang waktu 2009-2017 kemarin. Hal tersebut membuat the Sky Blues berpotensi mendapatkan salah satu dari tiga hukuman yakni teguran, pengurangan poin hingga didegradasi dari Premier League.

Kompany, yang sudah mentas dalam 360 laga bagi City dalam rentang 2008 hingga 2019 mengaku bingung dengan orang-orang yang menyerang timnya. Ia merasa aneh ketika orang mulai saling menyalahkan satu sama lain.

Sumber: Talksport

“Saya merasa jika dunia dipenuhi dengan orang-orang benar dan memberitahu jika apa yang anda lakukan salah. Saya pikir industri sepakbola saat ini tak bisa menuding anda lebih banyak,” ucapnya seperti diwartakan Sky Sport.


Baca Juga:


“Anda hanya perlu menjadi yang terbaik bagi diri sendiri dan cobalah untuk terus berkembang setiap waktu. Saya merupakan orang yang skeptis jika ada jari yang terlalu mudah untuk menunjuk [sebuah kesalahan[,” paparnya.

Kompany juga tak ingin bicara terlalu banyak terkait masalah yang tengah dihadapi oleh mantan klubnya. Ia saat ini ingin fokus kepada Burnley yang tengah menapaki asa untuk kembali ke Premier League. The Clarets tengah duduk di peringkat pertama Championship dengan koleksi 65 poin dari 29 laga yang telah dimainkan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version