Vivagoal – Bundesliga – Penjaga gawang Bayern Munich, Manuel Neuer mengatakan kalau ia percaya dengan kemampuannya menjaga bola ia sanggup menerima tantangan untuk berhadapan dengan Cristiano Ronaldo.
Bagaimana pun juga pemenang piala dunia pasti telah terbiasa dengan tantangan elit global Selama masa karirnya yang luar biasa itu.
Manuel Neuer bersama Bayern Munich telah menghiasai tahta tertinggi permainan. Dan mengumpulkan hampir semua penghargaan bergengsi yang ada selama ini.
Dianggap Sekelas Dengan Cristiano Ronaldo
Pemain yang kini berusia 34 tahun itu bahkan sudah sering dianggap sebagai pemain kelas atas dunia hingga tak jarang ia disandingkan dengan Cristiano Ronaldo dalam duet persaingan bintang dunia.
Baru – baru ini penjaga gawang Bayern itu juga sempat mengatakan bahwa dirinya telah mengerti lebih jauh tentang Ronaldo dibandingkan pemain lainnya.
Baca Juga:
- Hoffenheim Pinjam Bek Bayern Munchen Chris Richards
- Punya Tato baru, Bayern Munchen Hukum Pemainnya, Kok Bisa?
- Bayern Muenchen Sudah bertemu Upamecano
- Jamu Hoffenheim, Bayern Raih 3 Poin Dengan Skor 4-1
Tidak Takut Jika Harus menghadapi Ronaldo Dalam Laga
Hal itulah yang diakuinya sebagai alasan mengapa dirinya tak pernah takut ketika harus dihadapkan dengan bintang asal Portugal itu.
Lebih lanjut lagi, Neuer juga menyebut bahwa tantangan sesungguhnya justru berawal dari pikiran masing – masing pemain.
Menurutnya permainan pikiran inilah yang bisa menentukan bagaimana penampilan seorang pemain di atas lapangan.
Tak cukup sampai di situ, Neuer juga menganggap bahwa striker merupakan bek lapis pertama dalam tim. Begitu juga dengan kiper yang juga harus bisa menjadi penyerang terdepan dalam sebuah tim.
Ia menganggap semua itu merupakan tugasnya di mana ia harus mampu mengontrol ruang di belakang lini bertahan.
Ia selalu berusaha di belakang dengan sekuat tenaga agar pemain lain yang ada di lini depannya bsia menghemat lebih banyak tenaga saat bertanding.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com