Marselino dan Shin Tae-yong Harap Timnas Indonesia Bisa Hancurkan Brunei
Vivagoal – Liga Indonesia – Marselino Ferdinan dan Shin Tae-yong berharap bahwa Timnas Indonesia U-19 bisa menghajar Brunei Darussalam di leg kedua grup A Piala AFF U-19.
AFF U-19 Youth Championship telah dimulai. Pertandingan pertama Timnas Indonesia U-19 harus berakhir dengan skor kacamata kala melawan Timnas Vietnam di Stadio Patriot Chandrabhaga, Sabtu (2/7), malam hari WIB. Di laga kedua, skuat Garuda Muda akan melawan Timnas Brunei Darussalam U-19.
Hasil imbang menutup laga Tim U-19 Indonesia kontra Vietnam, malam ini.
Tetap semangat dan fokus pada laga berikutnya, Garuda Nusantara! ❤️🇮🇩#KitaGaruda #MeraihImpian #TimnasDay pic.twitter.com/FPWMoaOBTF
— PSSI (@PSSI) July 2, 2022
Tentunya, Timnas Indonesia mengharapkan kemenangan di laga kedua. Pasalnya, Brunei menelan kekalahan besar kala melawan Myanmar dengan skor 0-7. Hasil tersebut tentunya membuat anak asuh Shin Tae-yong percaya diri bahwa mereka bisa menghancurkan Brunei di laga kedua nanti. Namun, dirinya juga harus meningkatkan lini depan Timnas Indonesia U-19 yang dianggap kurang baik dalam hal penyelesaian akhir.
Baca Juga:
- Tak Peduli Gabung JDT, Naturalisasi Jordi Amat Jalan Terus
- PSS vs Borneo FC: 24 Ribu Sleman Fans Diperbolehkan Hadir!
- Taklukkan PSM, Borneo Tantang PSS Sleman di Semifinal
- Lewat Drama Adu Penalti, PSIS Amankan Tiket Semifinal Piala Presiden
“Memang saya mengakui bahwa penyelesaian akhir kami kurang baik kala melawan Vietnam. Untuk mencetak gol, diperlukan ketepatan waktu yang pas dan kecepatan penguasaan bola yang baik, dan itu yang harus diperbaiki. Jadi, itu yang saya sangat sayangkan karena seharusnya kita bisa mencetak gol yang banyak,” ucap Shin Tae-yong.
“Brunei memang kalah lawan Vietnam dengan skor 0-7, sedangkan kami seri. Jadi, kami harus memikirkan banyaknya gol untuk mempertimbangkan dan mempersiapkan starting eleven lawan Brunei nanti,” tambah Shin Tae-yong.
Optimistis tampak dari kapten Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan. Dirinya mengatakan bahwa ia dan tim akan berjuang semaksimal mungkin untuk mendapatkan kemenangan agar menjaga asa Indonesia lolos fase grup.
“Kami tidak akan merendahkan, sehingga kita tetap fokus kepada tim kita sendiri. Kita harus melaksanakan strategi apa yang diberikan oleh pelatih Shin Tae-yong. Untuk lolos dari fase grup ini, saya rasa kita mampu jika kita bisa bekerja keras dan memiliki motivasi yang tinggi,” kata Marselino.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com