Mbappe ke Madrid, PSG Kontak Mino Raiola Untuk Transfer Haaland
Erling Haaland, Foto: dok ceritabola

Mbappe ke Madrid, PSG Kontak Mino Raiola Soal Transfer Haaland

A Hendra - February 10, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLigue 1Paris Saint-Germain dikabarkan telah mengontak super agen Mino Raiola untuk negosiasi transfer penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland. Penyerang internasional Norwegia tersebut bakal diproyeksikan sebagai pengganti Kylian Mbappe.

Masa depan dari Kylian Mbappe masih belum jelas, setelah kontraknya di Paris Saint-Germain akan segera habis pada 30 Juni 2022 nanti. Namun, sejauh ini penyerang 23 tahun itu belum juga mau meneken perpanjangan kontrak yang telah disodorkan manajemen Les Parisiens.

PSG sendiri telah berupaya keras membujuk Mbappe agar mau bertahan di Parc des Princes dengan menawarkan gaji fantastis mencapai 50 juta euro per musim atau setara Rp 819 miliar per tahun. Tetapi, hal itu ternyata belum cukup untuk membuat Mbappe berubah pikiran.

Pemain Veteran Barcelona Sarankan Haaland Tak Main Bareng Mbappe, Kenapa?
Sumber: Lazone.id

Mantan bomber AS Monaco tersebut diklaim sudah kebelet ingin bergabung dengan raksasa LaLiga Spanyol, Real Madrid musim depan. Los Blancos memang sudah memburu Mbappe sejak tiga tahun terakhir, untuk diplot sebagai mesin gol baru sepeninggal Cristiano Ronaldo.

Alhasil, PSG pun kini terancam kehilangan salah satu penyerang andalannya. Meski demikian, kubu Les Parisies tak ingin terus terpuruk dan dikabarkan mulai bergerak mencari sosok pengganti paling ideal untuk Mbappe.


Baca Juga:


Pilihan PSG pun jatuh kepada Erling Haaland. Penyerang 21 tahun itu dianggap sama tajamnya dengan Mbappe dalam hal urusan membobol gawang lawan. Untuk musim ini saja, Haaland total sudah mengemas 23 gol dan 6 assist dalam 20 penampilan di semua ajang bersama Die Borussen.

Secara keseluruhan, Haaland telah mencetak hingga 80 gol dan 21 assist hanya dalam 79 pertandingan sejak didatangkan dari RB Salzburg pada medio Januari 2020 kemarin.

Menurut laporan El Mundo Deportivo, PSG telah menjalin kontak dengan agen Haaland, Mino Raiola dan bersedia menebus sang bomber di angkan 150 juta euro. Meski begitu, PSG sejatinya bukan satu-satunya klub yang berminat mendapatkan tanda tangan Haaland.

Bayern Munich, Liverpool dan Manchester City disebut-sebut juga siap bergerak pada bursa musim panas nanti untuk bisa mendapatkan servis eks pemain Molde itu. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com