Site icon Vivagoal.com

Mees Hilgers Alami Cedera Ankle Saat Hadapi Cina

Mees Hilgers Alami Cedera Ankle Saat Hadapi Cina

Penampilan Timnas Indonesia di laga melawan Timnas Cina, Selasa (15/10) malam WIB, di Qingdao Youth Football Stadium, Cina. Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengonfirmasi jika bek baru mereka, Mees Hilgers, mengalami cedera di bagian ankle-nya saat menghadapi Timnas Cina.

Bek diaspora terbaru Timnas Indonesia, Mees Hilgers, kembali dimainkan oleh Shin Tae-yong saat melawan Timnas Cina, Selasa (15/10) malam WIB, di Qingdao Youth Football Stadium. Sayangnya, laga keduanya bersama skuad Garuda harus berakhir dengan kekalahan 1-2 dari Tim Naga.

Tidak hanya itu, Mees Hilgers juga tidak dimainkan penuh oleh Shin Tae-yong. Pemain yang memperkuat FC Twente tersebut ditarik keluar pada babak kedua dan digantikan oleh Thom Haye.

Dalam konferensi pers usai laga yang dihadiri oleh Vivagoal, Shin Tae-yong membeberkan alasan mengapa dirinya menarik keluar Mees Hilgers. Pria asal Korea Selatan tersebut mengatakan Mees mengalami cedera di bagian ankle-nya, sehingga harus ditarik keluar.

Sama halnya dengan Shayne Pattynama. Shin Tae-yong menggantikan Shayne Pattynama di awal babak kedua dengan Rizky Ridho karena kondisinya kurang prima.

“Tiga pergantian pemain yang kami lakukan usai jeda, dua pemain adalah bek. Bek yang satu (Mees Hilgers), alasan saya menggantinya karena mengalami cedera ankle. Satu bek lagi (Shayne), kami ganti, kenapa? Karena kondisinya kurang prima,” kata Shin Tae-yong.


Baca Juga:


Masyarakat Indonesia juga mempertanyakan alasan Shin Tae-yong melakukan rotasi pemain lawan Cina. Ia menurunkan Shayne Pattynama dan Asnawi Mangkualam di laga tersebut, yang di mana keduanya tidak dimainkan kontra Timnas Bahrain, Kamis (10/10) yang lalu.

Tetapi, performa mereka tergolong tidak sempurna. Dalam statistik SofaScore, Asnawi hanya meraih angka 6,5, sedangkan Shayne adalah pemain dengan rating terburuk yaitu 5,7.

Namun, Shin Tae-yong menjelaskan jika itu bagian dari taktiknya. Ia sudah memikirkan hal tersebut dengan mempelajari laga melawan Bahrain kemarin, di mana Indonesia hanya mampu bermain imbang 2-2.

Penampilan Timnas Indonesia di laga melawan Timnas Cina, Selasa (15/10) malam WIB, di Qingdao Youth Football Stadium, Cina.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Menurutnya, Timnas Indonesia bermain sesuai dengan apa yang ia inginkan. Kembali lagi, mereka tidak banyak menciptakan peluang untuk mencetak gol, sehingga skuad Garuda harus pulang dengan tangan kosong.

“Setelah pertandingan melawan Bahrain, kami merefleksikan permainan tim kami, dan mencoba memperbaiki beberapa hal. Kami berlatih bagaimana kami akan bermain melawan Cina.”

“Sebenarnya, alur permainan kami sudah sesuai dengan apa yang kami inginkan. Tetapi, kami tidak banyak menciptakan peluang mencetak gol, beberapa dari kami bahkan kurang beruntung untuk mencetak gol.”

“Kami akan berusaha sebaik mungkin, dan kami akan berusaha lebih keras lagi untuk menjadi lebih baik,” tutupnya.

Penampilan Timnas Indonesia di laga melawan Timnas Cina, Selasa (15/10) malam WIB, di Qingdao Youth Football Stadium, Cina.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Hasil ini tidak mengubah posisi Timnas Indonesia di klasemen sementara grup C ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di peringkat kelima. Sedangkan, Cina juga masih bertahan di juru kunci dengan poin yang sama yaitu tiga.

Leg kedua melawan Cina dijadwalkan pada 25 Maret 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Namun, Indonesia harus fokus terlebih dahulu di dua laga pada November mendatang melawan Timnas Jepang dan Arab Saudi.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version