Meksi Punya Bakat Melimpah, Bilbao Bakal Sulit Datangkan Pemain, Mengapa?
Sumber: Twitter AthleticClub

Meksi Punya Bakat Melimpah, Bilbao Bakal Sulit Datangkan Pemain, Mengapa?

Heri Susanto - July 6, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Mantan direktur Olahraga Athletic Bilbao, Rafa Alkotra mengklaim jika mantan timnya saat ini kesulitan mendapatkan pemain asal Basque terbaik lantaran harga transfer yang mulai tak masuk akal.

Bilbao memang hanya memiliki dua cara untuk merekrut pemain. Mereka bisa mengambil pemain keturunan Basque dari beberapa tim lain yang bernaung di wilayah yang sama. Selain itu, mereka juga bisa mempromosikan bibit-bibit muda dari akademi klub, Lezama.

Namun, Rafa menilai jika saat ini sulit untuk mendapatkan pemain berkualitas lantaran tingginya harga yang dipatok tim pemilik untuk pemain-pemain asal Basque.


Baca Juga:


“Untuk saat ini, sangat sulit lantaran para pemian memiliki klausul rilis yang selalu tinggi. Beberapa waktu lalu, Athletic sempat memiliki pemain dari Real Socieadad tanpa masalah berarti,” ungkapnya kepada Diario AS.

Saat ini Mikel Oyarzabal dan Mikel Merino adalah pemain yang bisa bermain untuk tim manapun di LaLiga. Mereka sangat bagus dan lengkap. Namun keduanya ada di luar jangkauan Bilbao,” tambahnya.

Dalam beberapa waktu belakangan, Real Sociedad juga kerap menjadi tempat pertumbuhan pada bibit-bibit dari Eropa. Banyak pemain muda yang seakan menjadikan La Real sebagai destinasi pemain yang ingin mentas di Eropa. Alexander Isak, Martin Zubimendi hingga Mohamed-Ali Cho seakan menjadi bukti nyata prospek muda yang berkembang di San Sebasitan.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com