Site icon Vivagoal.com

Menang Atas Aston Villa, Mourinho Kritisi Konsistensi Tim

Menang Atas Aston Villa, Mourinho Kritisi Konsistensi Tim

Sumber: Netral News

Vivagoal Liga Inggris – Meski Tottenham Hotspur sukses menang 2-0 atas Aston Villa, Jose Mourinho mempertanyakan konsistensi performa timnya yang menghilang di ajang Europa League, Kamis (18/3) kemarin.

Spurs sukses mengepak kemenangan 0-2 atas Villa dalam laga yang dilangsungkan Senin (22/3) dini hari WIB. Sepasang gol the Lilywhites mampu dikreasikan oleh  Carlos Vinicius pada menit ke-29 dan Harry Kane via sepakan penalti pada menit ke-68. Namun dua hari sebelumnya, perjalanan mereka di Europa League berhasil dihentikan Dinamo Zagreb di babak 16 besar.

Spurs, yang sejatinya semapt menang 2-0 di leg pertama harus kalah dengan skor mengejutkan 3-0 kala mentas di Kroasia. Agregat 3-2 dalam dua laga pun tak terhindarkan hingga mereka harus mengepak koper lebih cepat di turnamen tersebut.

Dalam laga kontra Villa, Mourinho hanya menurunkan empat pemain dari tim utama kala mereka dikalahkan Dinamo. Beberapa nama muda macam Japhet Tanganga, Joe Rondon dan Vinicius tampil apik. Nama terakhir bahkan sukses mencetak gol debutnya di Premier League.


Baca Juga:


“Saya sangat senang dengan hasilnya, saya sangat senang dengan penampilannya, saya sangat senang dengan sikap yang ditunjukkan para pemain,” ucap Mourinho selepas laga.

“Saya tidak senang dengan rasa bahwa jika Anda mampu tampil bagus malam ini, mengapa Anda tidak melakukannya 48 jam yang lalu? Pertandingan pada hari Kamis itu akan menjadi bekas luka untuk waktu yang lama,” tutur pelatih berusia 58 tahun itu. “Ini tidak akan sembuh hanya karena kami menang, tapi penghargaan sepenuhnya untuk para pemain. Mereka bermain secara tim. Mereka berjuang bersama,” pungkasnya.

Kemenangan atas Villa membuat Spurs naik ke posisi enam klasemen sementara dengan 49 angka sementara kekalahan Villa membuat mereka tertahan di posisi 10 dengan koleksi 41 poin.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version