Vivagoal – La Liga – Kemenangan telak Barcelona atas Valencia di akhir pekan kemarin harus dibayar mahal Blaugrana. Pasalnya, salah satu bintang muda mereka, Eric Garcia harus menepi untuk sementara waktu.
Dalam laga yang dihelat di Camp Nou, Barcelona sukses menang dengan skor 1-4 dari Valencia berkat tiga gol yang disumbang Pierre-Emerick Aubameyang dan satu gol dari Frankie De Jong. Valencia hanya mampu membalas lewat aksi Carlos Soler.
Namun kemenangan tersebut harus dibayar mahal lantaran salah satu punggawa mereka, Eric Garcia harus ditarik keluar di menit ke-46. Garcia sebelumnya sudah absen dalam rentang Februari dan Januari lalu lantaran permasalahan cedera.
Baca Juga:
- Jangkar Serangan Melemah, Ancelotti Perlu Lakukan Evaluasi
- Aubameyang Minta Ousmane Dembele Bertahan di Barcelona
- Kembali Peroleh Kepercayaan Xavi, Sergino Dest Janji Berikan Lebih
- Frenkie De Jong Akan Tetap Setia Dengan Barcelona
Barcelona memastikan pemainnya mengalami masalah kecil pada ototnya di salah satu bagian hamstring. Ketiadaan Garcia seakan melengkapi badai cedera Barca. Sebelumnya, dua pemain asal Prancis yakni Samuell Umtiti dan Clement Lenglet juga harus cedera.
Ada kemungkinan Garcia akan laga melawan Napoli pada leg kedua kualifikasi Europa League dan bakal absen dalam laga LaLiga pekan depan. Namun sang pemain diproyeksi bisa kembali tampil satu hingga dua pekan ke depan.
Guna mengisi kekosongan, terutama dalam laga melawan Napoli dan Bilbao, Barcelona akan mengandalkan duet Ronald Araujo dan Gerard Pique di jantung pertahanan tim.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com