Menang dari Kanada, Scaloni Justru Kritik Kualitas Lapangan
Sumber: Twitter/Argentina

Menang dari Kanada, Scaloni Justru Kritik Kualitas Lapangan

Catrine Mega - June 21, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita BolaLionel Scaloni mengutarakan kekesalannya atas kualitas lapangan Atlanta Mercedes-Benz Stadium yang jadi lokasi pertandingan Timnas Argentina kontra Timnas Kanada, Jumat (21/6) pagi WIB. Meski menang dengan skor 2-0, Scaloni menilai lapangan tersebut tak layak digunakan untuk level kompetisi internasional.

Mercedes-Benz Stadium sendiri merupakan markas klub Atlanta United dan tim NFL Atlanta Falcons. Umumnya lapangan tersebut menggunakan lapangan artifisial, namun pihak manajemen memasang permukaan rumput sementara sebelum Copa America dimulai.

Menang dari Kanada, Scaloni Justru Kritik Kualitas Lapangan
Sumber: Twitter/Argentina

Perubahan lapangan tersebut membuat pemain kesulitan, bahkan Argentina beberapa kali menghadapi krisis sepanjang laga. Permainan La Albiceleste hampir setara pertandingan pembuka Piala Dunia 2022 lalu saat kalah 1-2 dari Arab Saudi, namun untungnya pasukan Scaloni menang di laga pagi tadi.


Baca juga:


“Awalnya kami bermain seperti laga kontra Arab Saudi, hanya saja saat itu kami bermain di lapangan yang lebih bagus. Tanpa mengurangi rasa hormat (terhadap tim lawan), untungnya kami menang,” ujar Scaloni, dilansir dari Reuters.

“Jika tidak, ini akan jadi alasan murahan. Kami tahu sejak tujuh bulan yang lalu bahwa kami akan bermain di sini dan mereka malah mengganti lapangannya dua hari yang lalu,” lanjutnya.

Hal yang sama juga disuarakan kiper Argentina, Emiliano Martinez. Ia mengkritik bahwa kualitas Copa America harus ditingkatkan jika ingin menyamai kompetisi Euro.

“Menantang Kanada yang kuat, dengan penyerang yang bagus dan lapangan yang buruk membuat kami kesulitan. Aspek seperti ini harus ditingkatkan. Jika tidak, Copa America akan selalu ada di level yang lebih rendah dari kejuaraan Euro,” ujar Martinez.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com