Meski Dibantai Jepang, Hansi Flick Masih Pede Latih Jerman
Vivagoal – Internasional – Timnas Jerman kembali mencatatkan hasil negatif pada FIFA Matchday September ini usai takluk di tangan Jepang, Minggu (10/9) dini hari WIB tadi. Meski gagal menyumbangkan hasil positif, Hansi Flick menegaskan bahwa ia masih cocok menukangi der Panzer.
Kekalahan Jerman dini hari WIB tadi merupakan kekalahan ketiga beruntun yang ditelan Hansi Flick dalam tiga laga persahabatan terakhir. Tren negatif tersebut jelas membuat posisinya sebagai pelatih Jerman terancam.
Menanggapi situasi tersebut, mantan pelatih Bayern Munich itu justru dengan percaya diri. Dirinya masih layak mengemban tugas melatih Jerman.
“Saya dan tim pelatih sudah melakukan segala cara (untuk meraih kemenangan). Saya rasa kami sudah bekerja dengan baik dan saya masih jadi sosok yang tepat (untuk melatih Jerman),” ujar Flick, dilansir dari Bulinews.
Baca juga:
- Kebugaran Theo Hernandez Diragukan Jelang Laga Kontra Jerman
- Cedera Lutut, Dani Olmo Tinggalkan Timnas Spanyol
- Akui Timnya Tampil Buruk, Gundogan: Kami Berpikir Terlalu Tinggi atas Kualitas Kami
- Digilas Jepang, Lothar Matthaus Pertanyakan Masa Depan Hansi Flick
Sementara itu, terkait kekalahan Jerman atas Jepang di laga dini hari WIB tadi, Flick mengakui Blue Samurai sebagai tim yang lebih baik. Sama seperti Gundogan, Flick menyoroti kesalahan individu yang banyak dilakukan pemainnya.
“Kami sangat kecewa. Kita harus mengakui bahwa Jepang adalah tim yang bagus sementara kami tak punya kemampuan untuk menembus rapatnya pertahanan mereka,” tutur Flick.
Hansi Flick on his job after 1-4 defeat vs Japan: “We're trying everything to always prepare the team perfectly”. 🇩🇪
“I think we are doing that well. Yes, I'm the right coach”, Hansi Flick added. pic.twitter.com/oloPdnuRzz
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) September 9, 2023
“Kemudian kami banyak melakukan kesalahan pribadi yang membuat Jepang layak memenangkan laga. Kami sedang tidak berada dalam kondisi untuk menang melawan tim seperti Jepang. Mereka punya dasar yang sangat kuat.”
“Kami butuh banyak perbaikan. Saat ini bukan pilihan yang bijak untuk menyalahkan satu sama lain. Kami harus segera bangkit dan bermain lebih baik kontra Timnas Prancis,” tegasnya. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar sepakbola dunia hanya di Vivagoal.com