Dortmund Terseok, Haaland Bermain buruk
Ekspresi menutup muka dengan kedua tangan yang dilakukan pemain Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland. Sumber: The National

Meski Pandemi, Haaland Tetap Ngotot Jalani Pengobatan di Qatar

Fachrizal Wicaksono - December 11, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Penyerang Dortmund Erling Haaland menjalani penyembuhan cedera di Qatar. Pihak klub dikonfirmasi sudah memberikan izin pemain untuk pergi ke negara tersebut meski ada peringatan untuk tidak pergi ke sana karena Pandemi.

Saat ini Haaland adalah salah satu striker tertajam di Eropa. Pemain berusia 20 tahun ini sudah mencetak 33 gol dalam 32 pertandingan musim ini.

Beberapa pekan terakhir pelatih harus mengistirahatkan Haaland karena cedera pinggul yang ia alami saat membela timnya di Bundesliga. Akibatnya ia harus melakukan terapi penyembuhan di Qatar.

“Itu adalah keinginannya untuk menjalani rehabilitasi di sana,” jelas direktur olahraga Dortmund Michael Zorc.

“Dia dikelilingi oleh para ahli yang berhubungan dekat dengan departemen medis kami. Itu sebabnya kami menyetujuinya.” Sambung Zorc.


Baca Juga:


Jerman sendiri sudah melakukan pembatasan untuk tidak bepergian ke luar negeri sejak November 2020. Hal ini dikarenakan angka infeksi virus yang sudah mencapai 20.000 selama berminggu-minggu.

Zoec mengharapkan Haaland dapat kembali ke Jerman dan mematuhi aturan kebersihan selama di sana sampai akhirnya ia bisa kembali lagi ke Jerman sebelum Natal.

Saat ini Dortmund berada di posisi 4 klasemen Bundesliga. Pekan ini merela lolos fase grup Liga Champions dan sedang menunggu undian untuk menjalani fase knock out Liga Champions.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com