Misi Bangkit Udinese di Kandang Juventus
Udinese vs Juventus, Foto: dok sportstars.id

Misi Bangkit Udinese di Kandang Juventus

A Hendra - January 7, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AUdinese  gagal meraih kemenangan di markas sendiri saat menghadapi Empoli lalu. Mereka pun kini berharap bisa memberi respon positif dengan memetik tiga angka di kandang Juventus dalam lanjutan Liga Italia akhir pekan ini.

Harapan Udinese untuk memulai tahun 2023 dengan kemenangan kandas tengah pekan kemarin. Menjamu Empoli di Stadion Friuli, La Zebrette harus puas dengan skor imbang 1-1.

Padahal, Udinese sebetulnya tampil sangat mendominasi pada laga tersebut dengan penguasaan bola mencapai 61 persen, plus menciptakan hingga 21 percobaan tembakan. Mereka bahkan unggul dalam jumlah pemain setelah Jean-Daniel dikartu merah wasit pada menit ke-79.

Misi Bangkit Udinese di Kandang Juventus
Udinese, Foto: dok Calcio in

Kini, setelah tiga hari usai hasil kurang positif itu, Udinese akan bertandang ke Allianz Stadium, markas Juventus pada Minggu (8/1) dinihari WIB dalam laga lanjutan Liga Italia.

Kiper La Zebrette, Marco Silvestri pun berharap timnya bisa memetik poin penuh di laga ini demi bisa kembali masuk dalam zona kompetisi Eropa. Saat ini, Udinese berada di peringkat ke-8 klasemen sementara Serie A dengan perolehan 25 poin dari 16 laga, terpaut lima angka dari AS Roma di enam besar atau zona Liga Europa.


Baca Juga:


“Sangat disayangkan kami gagal meraih kemenangan (lawan Empoli). Kami memulai 2023 dengan tanpa kemenengan, meski performa kami cukup bagus,” kata Marco Silvestri dikutip dari situs resmi klub.

“Sekarang mari bermain dengan tenang di Turin dan menunjukkan kemauan besar untuk menang.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com