
Newcastle Sebenarnya Enggan Lepas Lloyd Kelly ke Juventus
Vivagoal – Liga Inggris –Manajer Newcastle United, Eddie Howe mengatakan bahwa timnya itu sejatinya tak mau melepas Lloyd Kelly pada Juventus, namun keadaan telak memaksa The Magpies membiarkannya pergi di bursa musim dingin kemarin.
Juventus secara resmi telah mengumumkan kedatangan Lloyd Kelly ke Kota Turin. Kelly datang sebagai pemain pinjaman dengan biaya sebesar 3 juta euro pada Newcastle United.
Dalam kontrak peminjamannya, turut disertakan kewajiban untuk membeli Kelly secara penuh jika memenuhi sejumlah syarat. Nantinya, Juve bakal membayarkan transfer sebesar 14,5 juta euro per Bulan Juli 2025 mendatang.

Kelly sendiri, sejatinya belum terlalu lama berseragam The Magpies. Ia baru tiba di Newcastle pada musim panas 2024, setelah kontraknya bersama Bournemouth habis pada akhir Juni tahun lalu.
Manajer Newcastle, Eddie Howe kemudian menjelaskan kenapa timnya itu harus melepas Kelly pada Juventus. Walau berat, tapi Newcastle terpaksa membiarkan Kelly pergi demi terhindar dari sanksi finansial.
“Saya rasa itu bukan keputusanku untuk membiarkannya pergi. Itu sangat disayangkan dari pihak kami karena Lloyd adalah pemain yang baru saja bergabung dan tim percaya padanya dan kualitasnya,” ujar Howe dilansir Football Italia.
Baca Juga:
- Bye-Bye Madrid! Alphonso Davies Perpanjang Kontrak di Bayern Munich Hingga 2030!
- 5 Fakta Pemain Fulham Terbaik di Era Sepakbola Modern
- Man City, Chelsea, dan Barcelona Berebut Bek Crystal Palace
- Hajar Augsburg 1-0, Stuttgart Jadi Tim Pertama di Semifinal DFB-Pokal
“Sedikit membuat frustrasi baginya karena dia tidak bermain lebih banyak, tetapi sebagian karena performa para pemain lain di sekelilingnya. Tapi saya pikir kami berada di dunia, dan kami telah menjadi jendela untuk mencoba mengelola PSR. Mencoba membuat keputusan yang menguntungkan kami dalam jangka panjang, dan ini adalah salah satu dari keputusan itu,” tambahnya.
“Jadi, Lloyd pergi dengan harapan terbaik dari kami. Ia tentu saja memiliki sikap yang patut dicontoh selama berada di sini dan aku yakin ia akan bekerja dengan baik di Italia dan ini adalah tantangan baru yang menarik baginya.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com
