Site icon Vivagoal.com

Pelatih Australia Akui Indonesia Bukan Lawan yang Mudah

Pelatih Australia Akui Indonesia Bukan Lawan yang Mudah

Sumber: The Peninsula Qatar

Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Timnas Australia, Graham Arnold, mengakui bahwa laga kontra Timnas Indonesia tak berlangsung mudah bagi timnya. Meski menang dengan skor besar 4-0, The Socceroos kesulitan menghadapi perlawanan Tim Merah-Putih.

Dalam konferensi pers pasca laga, Arnold menyebut fisik para pemain Indonesia yang besar dan kuat cukup menyulitkan Australia untuk membangun serangan.

Sumber: PSSI

“Apresiasi kepada Indonesia, mereka membuat kami kesulitan. Secara fisik, mereka sangat besar dan kuat. Tak hanya itu, pertandingan tadi sangat sulit, tapi kami punya kualitas yang lebih baik,” ungkap Arnold, dilansir dari situs AFC.

“Kami berhasil membuktikan kemampuan yang merupakan hasil dari latihan keras tim dengan mengkombinasikan serangan. Para pemain mulai saling memercayai satu sama lain dan itu berdampak positif,” sambungnya.


Baca juga:


Sebagai tambahan, pelatih Australia menyebut bahwa timnya sudah mempersiapkan diri untuk melakukan duel fisik dengan Skuad Garuda. Pasalnya Arnold sudah menganalisis permainan Merah-Putih dan menyadari tantangan apa yang menanti The Socceroos saat berhadapan dengan Indonesia.

“Pertandingan berjalan seperti yang kami prediksikan dan para pemain menunjukkan apa yang sudah kami persiapkan, di mana kami siap bertarung dan berduel fisik karena itulah yang akan dilakukan Indonesia. Kami sudah menduganya,” tutur sang pelatih.

“Kami bisa bermain lebih baik dalam beberapa aspek dan itu akan jadi bahan evaluasi kami untuk tampil lebih baik karena kami selalu menginginkan hasil positif,” tutupnya.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version