Site icon Vivagoal.com

Pemain Buangan PSG Ini Masuk Radar Juventus

Meski Butuh Gelandang, Barcelona Tak Bisa Amankan Pemain PSG

Sumber: footmercato.net

Vivagoal Ligue 1Juventus dikabarkan tertarik untuk merekrut pemain tak terpakai Paris Saint-Germain, Fabian Ruiz, pada bursa transfer musim dingin mendatang. Kebutuhan untuk memperkuat komposisi pemain di lini tengah jadi alasan The Old Lady tertarik mendaratkan Ruiz.

Pemain 27 tahun asal Spanyol tersebut merupakan salah satu pemain menjanjikan yang menjalani pendidikan di akademi Real Betis. Memulai karir profesionalnya bersama Real Betis dan Elche, Ruiz kemudian hengkang ke SSC Napoli pada 2018 dengan biaya transfer sebesar 30 juta Euro.

Sumber: psgtalk.com

Bersama Napoli, Ruiz mencatatkan 166 penampilan dengan sumbangan 22 gol dan 15 assist selama empat tahun bersama. Tampil luar biasa bersama Napoli, Ruiz dibeli PSG musim panas tahun lalu dengan biaya sebesar 55 juta Euro.

Pada musim pertamanya di Parc des Princes, Ruiz membukukan 37 penampilan dengan torehan tiga gol dan dua assist. Sayangnya pergantian pelatih di musim 2023/24 menyebabkan sang pemain mulai kehilangan menit bermain.


Baca juga:


Sejauh ini Ruiz baru mencatatkan 224 menit waktu bermain dari tujuh penampilannya di bawah asuhan Luis Enrique. Disebutkan pula bahwa manajemen Les Parisien bersedia melepas sang pemain musim dingin nanti untuk mengosongkan slot pemain.

Dilansir dari Juve FC, manajemen Juventus berencana meminjam Ruiz bulan Januari mendatang untuk menambah amunisinya di lini tengah. Raksasa Serie A itu akan menyertakan opsi pembelian di akhir masa pinjaman untuk mempermanenkan status Ruiz di Turin Arena musim panas tahun depan.

Meski demikian, Ruiz punya gaji yang cukup tinggi, yakni di angka enam juta Euro per musimnya. Dengan kondisi keuangan I Bianconeri yang sedang kurang baik, jelas hal ini bisa memengaruhi keputusan manajemen klub.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version