Pilar Leicester Cedera Parah! Akhiri Musim Lebih Cepat
Vivagoal – Berita Liga Inggris – Pemain Leicester City, James Justin, harus menghadapi kenyataan pahit kalau musim ini ia akhiri dengan cedera yang cukup parah. Sang pemian juga harus menepi sampai waktu yang belum ditentukan.
James Justin menderita cedera parah yang membuatnya harus benar benar berhenti bermain untuk waktu yang tidak diketahui. Cedera yang dialami Justin ini sendiri sudah di konfirmasi oleh Boss dari Leicester City sendiri yaitu Brendan Rogers secara ofisial.
Menderita Cedera Ligamen Parah
Cedera yang dialami pemain Leicester ini memang tidak main-main. Justin menderita ACL Injury atau anterior cruciate ligament injury.
Cedera ini adalah cedera yang menyerang bagian ligament di bagian lutut. Cedera ini sendiri memang sering terjadi pada olahraga seperti sepak bola, basket dan lain lain.
Baca juga:
- Mengaku Mimpikan Liga Inggris, Aset Panas Bundesliga Kian Dekat dengan Leicester?
- Kalah 0-2 dari Leicester, Scott Parker: Fulham Banyak Buang-buang Peluang
- Leicester City Tumbangkan Perlawanan Fulham dengan Apik
- Leeds United Bantai Leicester City Di Kandang Sendiri
Kehilangan salah satu pemain kunci tentu saja menjadi salah satu hal yang sangat buruk untuk Leicester saat ini. Sang pelatih menyatakan performa dari Justin saat ini sebenarnya sangat baik, dia bahkan berkontribusi sangat besar untuk timnya saat ini.
Pelatih Brendan Rodgers dan rekan satu timnya sebenarnya berharap kalau Justin bisa baik-baik saja. Leicester sendiri telah mengerahkan tim medis terbaik untuk merawat Justin.
James Justin memang merupakan pemain kunci yang penting untuk Leicester. Dengan kontribusinya, Leicester saat ini bisa berada di posisi ketiga Liga Premier. (DES)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com