Lewandowski Tertarik Bermain di Liga Primer, 3 Klub Elit Ambil Ancang Ancang
Sumber: cnnindonesia.com

Tundukkan Dortmund, Bayern Munich Pertahankan Puncak Klasemen

Catrine Mega - December 5, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaBig match antara Borussia Dortmund vs Bayern Munich berakhir untuk kemenangan untuk tim tamu. Pertandingan yang dihelat di Signal Iduna Park, Minggu (5/12) dini hari itu dimenangkan Bayern Munich dengan skor 3-2.

Pertandingan untuk memperebutkan posisi puncak ini berlangsung sengit. Borussia Dortmund sebagai tuan rumah berambisi untuk rebut puncak klasemen dari Bayern Munich sekaligus membuktikan pada khalayak Jerman bahwa Bayern Munich bukan klub terbaik Bundesliga.

Di sisi lain, Bayern Munich yang sedang didera badai cedera dan COVID-19 juga ingin buktikan bahwa mereka layak bertahan di puncak klasemen.


Baca juga:


Sejak awal, kedua tim sudah menunjukkan ketajamannya masing-masing. Pertandingan baru berjalan 5 menit, Julian Brandt sudah membuka keunggulan untuk Dortmund.

Menerima umpan lambung Jude Bellingham dari tengah lapangan, Brandt berhasil melewati pertahanan Alphonso Davies dan melesakkan gol ke gawang Munich kawalan Manuel Neuer.

Tak ingin lawan unggul terlalu lama, Robert Lewandowski membalas gol cepat Brandt hanya 3 menit berselang. Memanfaatkan kesalahan Mats Hummels yang gagal menepis tendangan Thomas Muller, Lewandowski melaju ke depan gawang Gregor Kobel dan berhasil menyarangkan gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Memasuki akhir babak pertama, Bayern Munich berbalik unggul dari gol Kingsley Coman. Kesalahan pemain belakang Die Borussen untuk menyelamatkan bola muntahan dari Lewandowski justru membuat bola bergulir ke arah Coman. Tidak membuang kesempatan, pemain berusia 25 tahun ini langsung menembakkan bola ke gawang dan berhasil menembus gawang Kobel.

Skor 1-2 bertahan hingga waktu istirahat turun minum.

Tidak ingin menyerah begitu saja, Dortmund kembali lakukan gebrakan cepat di awal babak kedua. Melalui kaki striker andalan mereka, Erling Haaland di menit ke-47, tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Dengan kedudukan berimbang, permainan kedua tim semakin memanas. Pada menit ke-56, kapten tim tuan rumah, Marco Reus, dilanggar di dalam kotak penalti oleh Lucas Hernandez. Sayangnya wasit melihat hal itu bukan sebagai pelanggaran dan tetap meneruskan permainan.

Hadiah penalti justru diberikan kepada Bayern Munich pada menit ke-73 ketika wasit menyatakan Mats Hummels dinilai melakukan pelanggaran handball. Penalti berhasil dieksekusi Robert Lewandowski dengan sempurna, sekaligus membalikkan keunggulan untuk Die Roten menjadi 3-2.

Hasil ini bertahan hingga akhir pertandingan. Dengan kemenangan ini, Bayern Munich tetap bertahan di puncak klasemen sementara Bundesliga dengan perbedaan 4 angka dari rivalnya Borussia Dortmund yang tertahan di posisi kedua. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com