Perpanjang Kontrak Kingsley Coman Hingga 2027, Manajemen Bayern Munich Pede Hadapi Kompetisi Level Tertinggi
Sumber: fcbayern.com

Perpanjang Coman Hingga 2027, Bayern Munich Makin Pede Hadapi Kompetisi

Catrine Mega - January 13, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Perpanjangan kontrak antara Kingsley Coman dan Bayern Munich secara resmi telah diumumkan oleh pihak manajemen. Kontrak baru pemain asal Prancis ini akan berjalan sampai 2027 mendatang.

Setelah melalui berbagai negosiasi antara pihak klub serta sang pemain sendiri, akhirnya Die Roten berhasil mempertahankan Coman di Allianz Arena. Tentunya hal ini membuat senang sang CEO Bayern, Oliver Kahn dan Direktur Olahraga klub, Hasan Salihamidzic.

“Pemain dengan kemampuan seperti Kingsley Coman adalah yang paling diinginkan oleh semua klub di dunia,” demikian komentar Oliver Kahn dilansir dari Bavarian Football Works.

“Kingsley sangat berkomitmen pada FC Bayern, dia menemukan sepak bola kekeluargaan di sini. Pemain kelas dunia belakangan ini sangat berhati-hati dalam mempertimbangkan di klub mana mereka akan menandatangani kontrak.”

“Kami sangat senang Kingsley memperpanjang kontrak untuk waktu yang lama dengan kami, ketika ia menyentuh bola, para fans sangat senang. Penonton datang ke stadium untuk melihat pemain seberbakat itu,” tutur Kahn.


Baca juga:


Hasan Salihamidzic bahkan mengungkit gol Coman pada Liga Champions musim 2019/2020 lalu yang mengantar Die Roten menjuarai ajang paling bergengsi di benua Eropa tersebut.

“Kami sangat senang Kingsley Coman memutuskan berkomitmen pada FC Bayern dengan kontrak jangka panjang. Kingsley datang ke FC Bayern sejak 2015 sebagai salah satu penyerang berbakat di Eropa,” ungkap Salihamidzic.

“Ia telah berkembang menjadi pemain kelas dunia bersama kami selama enam setengah tahun ini. Ia sudah membuat sejarah dengan golnya di tahun 2020 dalam ajang final Liga Champios dan dia sekarang punya kesempatan besar untuk menorehkan sejarahnya di era ini.”

“King, dengan kualitasnya sebagai pengumpan serta ancamannya menyerang gawang lawan, adalah penentu yang sangat penting bagi masa depan tim kami. Tujuan kami adalah agar FC Bayern bisa terus berkompetisi di level tertinggi Eropa dalam beberapa tahun ke depan. Dengan perpanjangan kontrak Kingsley, Joshua Kimmich, dan Leon Goretzka, kami telah memancangkan fondasi yang kuat untuk itu,” tutupnya. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com