Site icon Vivagoal.com

Persija 1-1 Persib, Thomas Doll: Imbang Rasa Kalah

THOMAS DOLL

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll. (Vivagoal.com/Amirul Mukmin)

VivagoalLiga IndonesiaPersija Jakarta harus puas bermain imbang saat menjamu Persib Bandung dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/24. Sang pelatih, Thomas Doll menyebut hasil ini seperti sebuah kekalahan.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/9), Persija dan Persib bermain imbang 1-1. Duel dua rival abadinya berjalan sengit dan menarik.

Persija mengawali pertandingan dengan baik. Sundulan Marko Simic mampu membawa tuan rumah unggul lebih dulu saat laga baru berjalan 14 menit.

Arah pertandingan berubah setelah Hanif Sjahbandi yang baru masuk pada babak kedua mendapat kartu merah langsung pada menit ke-74. Ia dianggap melakukan gerakan lanjutan usai beradu fisik dengan Nick Kuipers.

Dengan sepuluh pemain, Persija mulai kesulitan mengimbangi permainan Persib. Tim tamu akhirnya berhasil menyamakan kedudukan lewat sontekan David da Silva hanya lima menit sebelum waktu normal berakhir.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai. Hasil ini tentu menguntungkan Persib karena bertindak sebagai tamu.

Hal itu pun diakui oleh Doll. Ia merasa timnya seperti menelan kekalahan meski masih mendapatkan satu poin.


Baca Juga:


“Suasana di ruang ganti seperti kami mengalami kekalahan dalam pertandingan tadi. Para pemain merasa sangat kecewa,” kata Doll usai laga.

Doll punya alasan kuat menilai Persija seperti menelan kekalahan. Ia merasa timnya secara keseluruhan tampil lebih baik ketimbang Persib.

Pelatih asal Jerman tersebut menyayangkan masih banyaknya kesalahan yang dibuat para pemain Persija. Kartu merah Hanif menjadi salah satunya.

Momen menarik dalam laga Persija Jakarta vs Persib Bandung. (Vivagoal.com/Amirul Mukmin)

“Menurut saya dari sisi taktikal dan juga motivasi, semua pemain hari ini sudah memberikan semuanya. Kami mencetak gol di babak pertama, dan mungkin kami masih bisa bermain lebih baik karena menguasai lapangan tengah,” tambahnya.

“kami terkadang membuang peluang dan melakukan kesalahan dalam mengambil keputusan. Namun laga derby ini memang banyak tekanan apalagi kami menurunkan banyak pemain muda.”

Hasil imbang ini memang membuat tren buruk Persija berlanjut. Macan Kemayoran tak pernah merasakan nikmatnya kemenangan dalam lima laga beruntun.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version