Site icon Vivagoal.com

Persija Siap Lepas Rizky Ridho Kalau Real Madrid Tertarik

Persija Siap Lepas Rizky Ridho Kalau Real Madrid Tertarik

Bek Timnas Indonesia dan Persija Jakarta, Rizky Ridho. Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Vivagoal – Liga Indonesia – Direktur Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, siap melepas bek andalannya, Rizky Ridho, jika raksasa LaLiga, Real Madrid, menginginkannya.

Rizky Ridho menjelma sebagai salah satu bek terbaik yang dimiliki Timnas Indonesia dan Persija saat ini. Tak heran jika dalam satu musim ia sudah ditunjuk sebagai kapten Macan Kemayoran karena kehebatannya di lini belakang.

Banyak masyarakat Indonesia yang menyuruhnya untuk abroad atau bermain di luar negeri. Menurut mereka, Rizky Ridho sudah pantas bermain di kompetisi yang jauh lebih baik daripada BRI Liga 1 2024/25.

Mengenai hal tersebut, Mohamad Prapanca selaku Direktur Persija tidak menampiknya. Menurutnya, Ridho memang pantas bermain di luar negeri, asalkan dia mau dan bayarannya pas, tak terkecuali sekelas Real Madrid.


Baca Juga:


“Iya, bagus (Rizky Ridho abroad), itu menambah jam terbangnya dan Rizky Ridho masih muda. Tapi, kembali lagi, kita harus lihat nanti kebutuhan atau klub yang ambil dia itu kelasnya seperti apa,” kata Mohamad Prapanca kepada para wartawan yang hadir di acara kerja sama PT. LIB dengan PT. Hyundai Motors Indonesia (HMID), Selasa (22/10) siang WIB, di Media Centre SUGBK, Jakarta.

“Kalau seandainya nanti Real Madrid mau ambil bagaimana? Kalau transfer fee-nya bagus, Rizky Ridho siap, kenapa tidak? Begitu saja,” tambahnya.

Bek Timnas Indonesia dan Persija Jakarta, Rizky Ridho.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Namun, Prapanca menegaskan hingga detik ini belum ada klub yang memberikan penawaran langsung kepada Persija mengenai transfer Rizky Ridho. Tapi, mereka tidak menutup pintu untuk penawaran yang datang.

“Sejauh ini (kontak dengan klub peminat Rizky Ridho) belum ada ke saya. Tapi, kalau rumor-rumor ada. Tapi, belum ada satu surat pun yang masuk ke Persija,” ucapnya.

Dua rekan Rizky Ridho di Timnas Indonesia, Jay Idzes dan Justin Hubner, dikabarkan sudah mengakui kemampuannya. Menurutnya, Ridho sudah sangat layak bermain di luar negeri.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version